Permainan Karnaval, Three in A Row



Permainan karnaval, selalu jadi seru jika dihadirkan di tengah acara. Apakah itu family gathering, employee gathering hingga acara promosi produk, penggunaan permainan karnaval menjadi sesuatu yang menyenangkan dan berkesan untuk mereka yang dapat kesempatan untuk bermain. Kesederhanaan dan kemudahan dalam memainkan, serta perasaan penasaran yang ditimbulkan dari hadirnya permainan ini, menjadi beberapa penyebab permainan yang sederhana seperti permainan karnaval three in a row ini selalu jadi pilihan pada acara family gathering. Seperti apa sih permainan ini ? 

Three in A Row adalah sebuah permainan ketangkasan, dimana pemainnya akan diberikan kesempatan untuk melemparkan beberapa bola. Untuk jadi pemenang dalam permainan ini, pemain harus menempatkan 3 buah bola dalam satu garis yang sama, makanya, nama permainan ini adalah Three in A Row atau dalam bahasa Indonesia, tiga dalam 1 baris. Permainan ini menggunakan sebuah perangkat berbentuk kotak dengan jumlah 9 kotak. Nah, dari 9 kotak inilah, 3 bola harus masuk ke dalamnya dan membentuk 1 baris yang sama. Jangan khawatir, bolanya akan lari kemana - mana, karena sudah ada pembatas, sebuah backdrop yang menjadi latar belakang dari permainan ini, yang akan membuat bola memantul ke arah pemain. Nggak usah khawatir juga akan terjadi kekacauan seperti kaca pecah karena bolanya mengenai kaca dan sejenisnya, karena bola yang dipergunakan adalah bola plastik. 

Pada setiap permainan karnaval yang kami sajikan di tengah acara, kami selalu menyiapkan satu orang yang akan stand by selama pelaksanaan acara berlangsung. Tugasnya adalah untuk memandu setiap kali ada peserta yang ingin bermain, dimana staff kami akan memberikan penjelasan mengenai bagaimana permainannya, bagaimana untuk menang dalam permainan tersebut dan bagaimana untuk mendapatkan hadiah. Mereka juga siap untuk jadi team juri, memberikan penilaian kepada pemain yang berhasil ataupun gagal dalam permainan, termasuk juga memberikan hadiah langsung, apabila diperlukan. Untuk informasi lebih lanjut, termasuk pemesanan, hubungi kami di nomor yang tertera di bagian atas website ini, atau hubungi kami via wa melalui link ini http://bit.ly/sewapermainan untuk segera kami respon. 


Sewa Trampolin


Yuhuuu, sekedar melompat akan jadi pengalaman yang menyenangkan banget buat anak - anak. Ketika mereka diundang untuk ikut dalam sebuah acara family gathering bersama orang tuanya, mereka bisa banget dapat pengalaman melompat di sebuah trampolin, trampolin-nya perlu beli ? nggak usah dong, cukup sewa saja dari tempat kami, biar nggak repot, karena kami yang akan pasangkan dan jika diperlukan kami juga dapat menyiapkan crew untuk stand by selama penggunaan trampolin tersebut. 

Pilihan trampolin yang kami sewakan, terdiri dari 3 ukuran yang berbeda, mulai dari diameter 10 feet, 12 feet, 14 feet dan 16 feet, dimana kesemua trampolin yang kami sewakan memiliki bentuk lingkaran atau bulat. Untuk pemasangan trampolin tersebut, kami membutuhkan waktu sekitar 1 jam, jika diperlukan untuk keamanan lantai khususnya pada saat acara dilakukan di area indoor, dapat ditambahkan juga karpet sebagai alas.

Trampolin ini juga dilengkapi dengan jaring pengaman yang mengelilingi area melompat mereka, sehingga akan aman bagi anak - anak saat mereka bermain didalam area tersebut. Untuk membuat area trampolin ini menjadi aman, layak dan menyenangkan untuk dipergunakan, maka, sesuai dengan ketentuan yang berlaku sebagai standard penggunaan, maka, trampolin ini tidak dapat dipergunakan bersamaan dengan beberapa anak. Akan lebih baik dan aman bila satu area trampolin dipergunakan untuk menampung satu - dua orang saja. Untuk informasi lebih lanjut, termasuk pemesanan, hubungi kami di nomor yang tertera di bagian atas website ini, atau hubungi kami via wa melalui link ini http://bit.ly/sewapermainan untuk segera kami respon. 


Sewa Permainan Virtual, Bisa buat kompetisi ?



Sewa Permainan Virtual, khususnya untuk mendukung rangkaian acara, pastinya bisa disesuaikan dengan tema acara kalian. Karena, pilihan game virtual itu banyak banget, yang penting, perlu telaten untuk mencari permainan apa yang cocok dengan tema kalian. Tema olahraga, adalah tema yang paling seru. Dari turunan permainan virtual dalam kategori olahraga ini, ada banyak banget jenis permainan yang bisa dipergunakan untuk dibuat kompetisi. Dan kalau ngomongin kompetisi, berarti ada banyak banget hal - hal yang bisa dikompetisikan. Kecepatan, kekuatan, ketangkasan, ketepatan, ketahanan, adalah beberapa hal yang bisa dikompetisikan. Dan mereka, yang bisa meraih predit Terbaik, akan jadi juaranya! 

Makanya, dalam acara Employee Gathering salah satu merk mobil dari Jerman, mereka memilih lebih dari 4 permainan virtual untuk dijadikan sebagai sarana berkompetisi antara satu dengan yang lain. Permainan seperti Panahan Virtual dan Shooting Game Virtual menjadi yang paling diminati. Rasa penasaran yang cukup tinggi, membuat mereka nggak mau nyerah setelah kalah. Nyoba lagi, nyoba lagi, sampai akhirnya, tetep kalah. Beberapa orang yang berhasil menjadi pemenang dalam kompetisi permainan virtual ini ternyata punya kesamaan, sama - sama fokus dan enjoy ketika mereka bermain. Maklum deh, soalnya permainan panahan dan shooting games, memang diperlukan fokus dan konsentrasi.  

Yang bikin permainan virtual ini jadi seru, karena sifatnya yang dibuat kompetisi, satu sama lain, sesama peserta, malah jadi lebih akrab, bisa becanda satu sama lainnya meskipun mereka sedang terlibat dalam sebuah kompetisi. Hadiah - hadiah kecil pun disiapkan untuk mereka yang jadi pemenang kompetisi berdua, dan itu juga jadi penyemangat untuk nggak mau nyerah. Setelah menyelesaikan kompetisi, di area yang sama, mereka kembali berkumpul dan mengikuti rangkaian acara berikutnya, termasuk sambutan dan penghargaan untuk karyawan dengan kinerja terbaik. Balik lagi, semuanya memang tentang kompetisi. 

Bagi kalian yang ingin menghadirkan permainan virtual, jangan sungkan untuk menghubungi kami melalui beberapa nomor yang tertera di bagian atas website ini. Sesuaikan dengan tema acara, tujuan acara dan tentu saja audiences yang menjadi peserta di rangkaian acara kalian. Dengan begitu, permainan ini nggak sekedar jadi kompetisi tanpa makna, tapi jadi sesuatu yang berkesan di acara employee gathering kalian. 


Acara Ulang Tahun BRI, Bermain Bersama Keluarga



Acara Ulang Tahun BRI, diperingati setiap tahunnya jelang akhir tahun. Maklum saja, bank tertua di Indonesia ini memang didirikan pada akhir tahun, tepatnya pada tanggal 16 Desember 1895 di kota Purwokerto. Nah, tiap tahun, mereka menggelar banyak acara, baik yang melibatkan nasabah dan juga internal mereka, termasuk management, karyawan dan keluarga besar Bank Rakyat Indonesia. 

Salah satu perayaan yang mereka gelar, ikut kami dukung dengan menghadirkan banyak sekali wahana permainan yang dikhususkan untuk membuat anggota keluarga besar Bank BUMN ini bergembira bermain bersama. Mulai dari wahana permainan yang hanya bisa ditemui di kawasan obyek wisata, permainan yang bisa ditemui di amusement centre, hingga permainan karnaval yang penuh dengan tantangan. Permainan mengendarai robot berjalan, adalah salah satu yang dihadirkan, dimana beberapa robot dengan bentuk badan menyerupai badan manusia, dijadikan sebagai kendaraan mainan, yang di bagian dada robot tersebut, ditempatkan sebuah bangku untuk duduk dan dari bangku itulah, robot robot ini akan dikontrol dengan banyak controller yang ada di panel - panel-nya. Sesuatu yang menarik dan baru buat para pengunjung acara, nggak heran, kalau permainan robot berjalan ini jadi wahana yang paling banyak diminati, khususnya oleh anak - anak. 

Nggak ketinggalan permainan seperti Bungy Trampolin, 4 in 1 trampolin, 4 meja trampolin yang bisa dipergunakan bersamaan untuk bermain 4 orang sekaligus. Ini juga banyak diantriin, karena jarang - jarang lho mereka bermain wahana ini, kecuali mereka sedang ada di sebuah tempat wisata. Karena 4 trampolin itulah, antrian yang main lama makin panjang, terpaksa dikurangi durasi waktunya, agar semua yang antri bisa ikut main. 

Sewa Water Ball, Main di dalam balon



Sewa Water Ball, atau bola air, merupakan wahana permainan dimana kalian akan masuk ke dalam balonnya, lalu balonnya akan ditempatkan di sebuah kolam air yang besar, atau ditempatkan di area kolam renang. Saat kalian masuk ke dalam balonnya, kalian dapat berlari, melompat, berjalan atau menggerakkan balonnya mengitari area kolam air, bisa sendiri tapi lebih seru bersama dengan seorang teman untuk bermain didalamnya. 

Wahana permainan yang satu ini, memiliki diameter 2 meter, bola yang dilengkapi dengan penutup resleting ini, juga dilengkapi dengan sebuah perekat pada bagian atas resletingnya sehingga dipastikan bahwa kalian yang ada di dalam bola tersebut, nggak akan kemasukan air dari area kolam air-nya. Dan untuk menjaga keamanan kalian, setiap bola air, sudah dilengkapi dengan tali pengaman yang membuat kalian nggak akan lari jauh - jauh dari kolam air, atau ketika di kolam renang, kalian nggak akan lari terlalu jauh dari area aman. 

Untuk membuat rangkaian acara family gathering, khususnya buat anak - anak, permainan ini sangat ideal untuk kalian siapkan. Biasanya, satu kolam air dapat menampung 4 buah bola air, yang bisa dipergunakan dalam waktu bersamaan. Tapi kalau mau lebih leluasa dan bisa lari ke arah yang luas, maka, dua saja bola airnya dalam satu kolam. Hadirkan permainan ini untuk menunjang kemeriahan rangkaian acara kalian, siapkan area berukuran 8 x 8 meter, sejumlah air dan listrik 900 watt yang akan dipergunakan untuk memompa bola air ini. Untuk pemesanan dan informasi lebih lanjut, silahkan hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini. 



Jual Alat Undian, Fortune Wheel Mini



Jual Alat Undian, khususnya dengan bentuk seperti roda hadiah atau roda keberuntungan, ada banyak pilihannya di tempat kami. Mulai dari ukuran mini sampai ukuran besar, dari diameter puluhan centimeter hingga 200 centimeter bisa kami buatkan untuk menunjang kebutuhan rangkaian acara yang teman - teman lakukan. Yang satu ini, adalah fortune wheel mini dengan diameter 32 cm yang biasanya diletakkan di meja kasir atau event desk. 

Alat Undian, yang biasa disebut Wheel of Fortune dengan ukuran mini ini, bisa dibeli dengan kondisi baru. Kami menyiapkan barangnya ini dalam kondisi polos, saat artikel ini diupload, stock barang masih tersedia. Saat ada pemesanan, maka, pemesan akan menyiapkan file siap cetak untuk bagian roda hadiahnya dan juga logo bagian bawah. Setelah dicetak, kami yang akan pasangkan di tempatnya, dan setelah selesai dipasang, maka, barang akan siap untuk diantarkan. 

Untuk jumlah pemesanannya, tidak perlu khawatir, karena kami tidak menerapkan jumlah minimal order. Jadi, bisa dipesan satu unit saja dan bisa langsung diantarkan setelah pemesanan apabila ingin memasang branding-nya sendiri. Untuk informasi lebih lanjut mengenai alat undian fortune wheel mini ini, silahkan hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini, termasuk untuk mengetahui jenis - jenis yang lain dari alat undian yang bisa kami siapkan untuk membuat acara pengundian hadiah kalian jadi lebih seru dan menyenangkan. 

Sewa Permainan Basket Duo


Kemeriahan acara family gathering makin seru kalau diisi dengan beragam permainan, apalagi yang bisa dimainkan secara bersamaan dan berkompetisi. Permainan Duo Basketball ini adalah salah satu yang bisa kalian bawa ke acara kalian dengan harga yang relatif ekonomis jika dibandingkan dengan jenis permainan basket arcade. Duo Basketball adalah pilihan pas untuk bikin kompetisi olahraga khususnya untuk anak - anak, agar mereka bisa bermain dan berkompetisi bareng anggota keluarga yang lain. 

Untuk membawa permainan ini ke rangkaian acara kalian, perlu disiapkan area sekitar 2 x 2 meter. Untuk pemasangan duo basketball ini membutuhkan waktu sekitar 1 jam, jadi akan lebih baik, kalau 2 jam sebelum acaranya, barang ini sudah masuk ke dalam area acara kalian. Pada saat pelaksanaan acaranya nanti, akan ada satu orang staff kami yang akan stand by selama permainan ini dipergunakan. Permainan ini sudah dilengkapi dengan automatic scoring yang didapatkan berdasarkan berapa banyak bola yang masuk dalam waktu tertentu. Staff kami, akan membantu untuk mencatat scoring dan memberikan hadiah secara langsung bagi pemenangnya, apabila diperlukan. 

Permainan Duo Basketball ini sering juga dijadikan pilihan untuk acara - acara gathering sekolah dan acara promosi khususnya bagi produk dengan target market anak - anak. Karena kesederhanaan dan keseruannya, permainan ini sangat direkomendasikan untuk menunjang acara khususnya family gathering, gathering sekolah ataupun rangkaian acara promosi produk anak - anak. Bisa juga kalian buat kompetisi sebagai gimmick untuk program aktivasi. Hubungi kami segera di nomor yang tertera pada bagian atas website ini dan ikuti juga instagram kami atau twitter kami, dan juga subscribe di channel youtube kami untuk mendapatkan update terkini seputar permainan dan aktivitas yang menyenangkan di acara kalian. 

Bermain Bersama Keluarga



Banyak cara mudah yang bisa dilakukan untuk membuat suatu acara jadi lebih seru dan meriah. Salah satunya dengan menghadirkan permainan yang bisa dimainkan oleh setiap orang, setiap anggota keluarga, mulai dari orangtua sampai anak-anak. Kami hadirkan permain karnaval bernama Bull Rope. Permainan Bull Rope ini bisa menjadi salah satu pilihan permainan yang tepat untuk dihadirkan di tengah acara kalian. Dengan mekanisme permainan yang simpel dan sederhana menjadikan Bull Rope banyak diminati oleh setiap orang. Selain itu, ragam permainan yang satu ini juga bisa menjadikan para pemainnya terlihat seperti seorang cowboy atau cowgirl loh.. LOL!!

Cara memainkan permainan Bull Rope sangatlah mudah, kalian hanya harus melemparkan tali berbentuk lingkaran agar masuk ke salah satu tanduk banteng. Nantinya, setiap pemain akan diberikan lima kali kesempatan untuk melemparkan lingkaran tali ke tanduk banteng dari Jarak 2 meter. Lalu untuk sistem poin dan hadiahnya bisa disesuaikan dengan agenda acara yang diadakan. Misalkan, setiap pemain yang berhasil memasukan tiga lingkaran tali ke tanduk banteng berhak mendapatkan sejumlah hadiah yang sudah ditentukan. Tentu mekanisme semacam ini bisa menambah minat para pengunjung untuk singgah dan memainkan permainan Bull Rope yang satu ini dengan penuh semangat.

Permainan dalam kategori karnaval merupakan kategori yang paling banyak digunakan, selain karena sederhana, mudah dimainkan dan yang terpenting adalah memungkinan untuk dilakukan bersamaan dengan anggota keluarga yang lain. Moment kebersamaan inilah yang bisa dibantu melalui fasilitas permainan kategori karnaval ini. Untuk bisa menghadirkan permainan Bull Rope dari Yiha Games ini dibutuhkan luas tempat sebesar 1x2 meter. Permainan Bull Rope juga ramah lingkungan karena tidak menggunakan daya listrik sama sekali. Oleh karena itu, silahkan hubungi nomor yang sudah tertera di website ini untuk menanyakan informasi lebih lanjut seputar permainan Bull Rope. Selain Bull Rope, Yiha Games juga memiliki banyak jenis ragam permainan lain yang bisa kalian cari tahu di akun Instagram yihagames atau Twitter kami, atau subscribe di channel youtube yihagmes. 


Bermain Tendang Penalti



Permainan virtual memang sangat atraktif dan juga menarik untuk dimainkan, selain juga karena, tidak butuh tempat yang luas untuk bisa memainkan permainan ini. Maka nggak heran kalau jenis permainan virtual cukup banyak diminati untuk dipergunakan guna menunjang sebuah acara. Sebagai penyedia permainan pendukung acara, Yiha Games juga memiliki beragam jenis permainan virtual yang bisa menambah keseruan acara, salah satunya adalah permainan Virtual Penalty Kick! 

Seperti namanya, jenis permainan virtual yang satu ini adalah sebuah simulasi sesi pinalti dalam pertandingan sepak bola. Mengingat banyak sekali penggemar sepak bola di Indonesia, maka permainan virtual yang satu ini selalu laris manis untuk dihadirkan di beragam acara yang diadakan. Contohnya ? Acara Three Karnaval yang diadakan setiap tahunnya, pasti selalu menghadirkan permainan seru dan menarik, yang salah satunya adalah permainan Virtual Penalty Kick ini. 

Jadi bagi kalian yang ingin mengadakan acara berlokasi di area indoor, maka jenis permainan virtual yang satu ini sangatlah cocok untuk kalian hadirkan. Untuk memainkan permainan Virtual Penalty Kick ini, nantinya pemain diharuskan untuk menendang bola kearah target yang sudah tersedia di layar visual. Setiap pemain akan diberikan waktu 45 detik untuk menendang bola ke arah target sebanyak-banyaknya dan setiap bola yang berhasil mengenai target akan memberikan sejumlah point. Semakin banyak bola yang berhasil ditendang ke arah target, maka akan semakin besar juga perolehan point yang didapatkan. 

Dengan segala kelebihan yang dimiliki oleh permainan Virtual Penalty Kick, maka permainan virtual yang satu ini sangatlah cocok untuk dihadirkan di beragam jenis acara seperti event olahraga, promotional events dan family gathering. Set lengkap permainan virtual ini terdiri dari 1 buah TV LCD 32 atau 42 inch (sudah tersedia bracket), dan 1 buah game console. Selain itu, permainan virtual yang satu ini membutuhkan luas area indoor sebesar 2 x 2 meter, serta listrik yang tidak terlalu besar, yakni hanya 350 watt saja. 

Jadi bagi kalian yang ingin menghadirkan permainan Virtual Penalty Kick ini, jangan sungkan dan ragu untuk menghubungi nomor yang sudah tertera di webiste ini. Tentunya selain permainan Virtual Penalty Kick, Yiha Games juga masih memiliki berbagai jenis alat permainan virtual lainnya yang bisa menambah kemeriahan acara yang kalian adakan, jadi silahkan bertanya kepada kami seputar kebutuhan alat permainan virtual yang ingin kalian hadirkan. Oh iya, jangan lupa juga untuk follow akun Twitter yihagames, Instagram yihagames dan subscribe juga di kanal Youtube kami di @Yihagames yaa. 

Lomba Lari Virtual, Kuat nggak ?

Buat kalian yang sudah terbiasa mengikuti lomba lari marathon, mungkin akan jadi gampang untuk menjadi pemenang dalam permainan virtual yang satu ini. Permainan yang kami maksud adalah permainan balap lari secara virtual. Virtual Run, adalah permainan yang melombakan satu per satu peserta untuk mengikuti sebuah perlombaan lari dengan menggunakan panduan layar visual didepannya sebagai panduan. Secara teknis, pemain yang akan bermain, nggak akan berlari berputar mengikuti track, tapi akan lari di tempat sampai panduan lintasan lari pada layar visual sudah berhasil ia selesaikan. 

Yes! Peserta akan lari di tempat, bukan lari di tempat dengan pace yang santai, karena sudah pasti nggak akan menang kalau lari di tempatnya nggak secepat pelari pada umumnya. Sebuah permainan yang melelahkan, terutama buat kalian yang belum terbiasa untuk berolahraga, tapi akan jadi sangat bagus untuk mereka yang sudah terbiasa melakukan aktivitas lari. Permainan ini menggunakan sensor thermal camera yang memungkinkan untuk membaca pergerakan dan kecepatan pada saat peserta melakukan aktivitas lari di tempatnya. Makanya, si sensor ini nggak akan menangkap hasil dengan kecepatan yang tinggi, kalau pesertanya pun berjalan santai. 

Set permainan virtual run ini terdiri dari sebuah perangkat visual ( biasanya kami siapkan dengan TV 32" ) berikut dengan bracket TV yang bisa dibranding dengan apapun materi promosi dan logo perusahaan. Bagian bawah yang menjadi landasan dari para pemain yang akan berlomba, juga bisa ditempatkan sebuah level khusus juga dengan branding khusus, sehingga rangkaian lomba lari kalian, akan terlihat lebih menarik. Untuk keterangan dan informasi lebih lanjut, dapat menghubungi kami pada nomor yang tertera di website ini. 


Lomba Seru, Mecahin Balon



Nggak kalah seru dengan lomba - lomba 17 Agustusan, berbagai lomba yang diambil dari permainan karnaval, bisa banget lho dihadirkan untuk menciptakan suasana yang fun, seru dan menyenangkan. Salah satunya adalah permainan Bomb Blaster, dalam bahasa Indonesia-nya permainan mecahin balon. Permainan ini adalah permainan dimana pemainnya, maksimal berjumlah 4 orang, akan saling berlomba untuk memecahkan balon terlebih dahulu dengan memompa secepat mungkin balon hingga pecah. Siapa yang bisa memecahkan lebih dulu, maka ia akan jadi pemenang dalam permainan ini. 

Dalam set permainan Bomb Blaster ini, satu set terdiri dari 4 unit, jadi dalam satu kali bermain dan berlomba, akan ada 4 orang yang dapat sekaligus berlomba untuk menjadi pemenangnya. Satu set Bomb Blaster, biasanya kami menyiapkan 400 buah balon yang siap dipasang di tempat dimana peserta akan berlomba. 400 ini adalah jumlah maksimal, namun masih bisa ditambahkan sesuai dengan permintaan. 

Bagian lain yang seru dari permainan Bomb Blaster ini adalah saat - saat dimana setiap peserta akhirnya berhasil memecahkan balon mereka. Nggak jarang suara sorakan seru dan betapa kagetnya orang yang latah saat balonnya pecah akan menghadirkan tawa yang lepas. Dan setelah salah satu pecah, yang artinya, sudah ada pemenang dari permainan ini, peserta lainnya, tetep melakukan pompaan sehingga balon ini akhirnya pecah juga. 

Bawa permainan karnaval bernama Bomb Blaster ini ke acara kalian, acara seperti family gathering, employee gathering ataupun promotional event akan jadi rame, banyak celotehan lucu, banyak senyum dan canda dan banyak orang akan mengeluarkan kata - kata dan ekspresi kaget-nya, khususnya buat mereka yang latahnya nggak ketolongan. Yuuuaaah, untuk bawa permainan ini ke acara kalian, jangan sungkan untuk menghubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini. 


Penari Penunjuk Arah


Saat merencanakan acara family gathering kantor, beberapa orang panitia merasa mereka perlu memberikan sesuatu yang bisa menjadi panduan para peserta acara, dimana lokasi acaranya. Sebuah peta sudah disiapkan untuk memandu mereka menuju ke area acara, tapi, karena peta itu menunjukkan alamat komplek perkantoran, dimana di dalam komplek itu ada banyak area lapangan yang bisa dipergunakan sebagai tempat acara, mereka nggak ingin, para peserta jadinya mencari - cari dimana tempat acaranya. Pertanyaan yang mereka ajukan, ada nggak ya, penunjuk arah acara yang menarik, nggak biasa dan juga bisa menambah unsur kemeriahan dan artistik ? Spanduk dan baliho yang sudah mereka rencanakan untuk pasang sebagai penunjuk arah, dianggap terlalu biasa, karena memang sudah ada, sudah direncanakan dan tahun - tahun sebelumnya juga sudah pernah mereka buat dan mereka pasang. Jadi, keinginan mereka adalah, ingin ada penunjuk arah yang nggak biasa. 

"Bagaimana kalau Penari Penunjuk Arah ?" Itu usulan kami saat mereka usai melontarkan keinginan mereka. Bayangan mereka langsung jauh, mereka berimajinasi sekelompok penari dengan pakaian seksi, menari dengan gerakan - gerakan yang menunjukkan arah. Ada lagi yang ekstrim dengan langsung membayangkan bahwa akan ada sekelompok penari yang akan menari sambil memandu arah lokasi acara kepada para peserta yang baru datang dari pintu gerbang utama komplek perkantoran itu. Kami cuma tertawa dalam hati, sambil berusaha menyembunyikan keinginan untuk tertawa. Setelah mereka bertanya - tanya, kami akhirnya mengeluarkan beberapa foto yang menampilkan Sky Dancers di bagian depan sebuah lokasi acara. "oooh...." sambil manggut - manggut dan terkekeh - kekeh tertawa, mereka pun mulai kepikiran, setelahnya mereka mulai bertanya mengenai teknis dan sejauh mana keefektifan penggunaan penari ini untuk memandu arah. 

Karena ketinggiannya yang mencapai 7 meter, dari arah gerbang utama komplek perkantoran ini, sebagian besar, khususnya bagian atas dari sky dancers ini, sudah terlihat oleh para peserta acara. Mereka tinggal melihat hal itu sebagai panduan untuk langsung menuju ke titik tersebut. Penari Penunjuk Arah ini jika dihitung berdasarkan kebutuhan area penempatannya, hanya membutuhkan sekitar 1 x 0,5 meter, sementara kebutuhan listriknya untuk blower yang harus terus menyala selama dipergunakan adalah 1500 watt. Nggak ada lagi yang dibutuhkan selain area dan listrik. Untuk membuatnya jadi makin meriah, Sky Dancers ini juga bisa dibranding dengan penempatan logo - logo perusahaan pada bagian badannya. Kalau mau polos tanpa ada materi branding yang dipasang, itu juga ok. Tersedia beberapa pilihan warna, seperti Merah, Biru, kuning dan beberapa warna lainnya. 

Nah, jadi, untuk membuat sebuah penunjuk arah, bisa juga nih, menjadikan Sky Dancers sebagai alternatif. Nggak jarang, pada area sky dancers ini dijadikan sebagai tempat untuk selfie / swa foto bagi para pengunjung. Langsung saja, hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini untuk mendapatkan informasi lebih lanjut, termasuk juga penawarannya.


Acara Pameran Mobil, Bikin Penasaran



Acara pameran mobil, khususnya yang berlangsung di pusat perbelanjaan, inilah yang sering terjadi. Beberapa unit mobil di display, beberapa orang sales promotion staff memegang brosur dan membagikan kepada mereka yang melintasi area pameran, melakukan prospek termasuk meminta data diri, lalu mengajak mereka untuk melihat ke dalam mobil, setelah itu akan dilakukan pekerjaan menindaklanjuti prospek tadi. Yang jadi kendala adalah, tidak semua orang yang melintasi area pameran tadi, ingin masuk ke dalam area pameran untuk melihat mobil yang sedang didisplay. Karena tidak banyak yang ingin masuk ke dalam area pameran mobil dan melihat apa sih yang jadi daya tarik dari mobil yang di display ini, maka, makin sedikit pula prospek yang bisa mereka dapatkan. Padalah prospek-lah yang akan dikonversikan menjadi penjualan. Makin kecil jumlah prospek, maka, makin kecil juga kemungkinan terjadinya penjualan. 

Hal ini, bukannya tidak disadari oleh para pemilik merk kendaraan dan mereka yang mengadakan aktivitas pameran mobil. Melakukan sesuatu yang sama, untuk mendapatkan hasil yang beda, tentu saja adalah sebuah kegilaan. Beberapa diantara mereka, mulai melakukan sesuatu yang berbeda, fokusnya tentu saja, untuk meningkatkan jumlah prospek, sehingga kemungkinan terjadinya penjualan akan semakin besar. 

Seperti yang dilakukan oleh salah satu dealer mobil yang menjadi client kami kala itu. Mereka mengadakan pameran di salah satu mall kelas A di kawasan Jakarta Selatan. Menyadari bahwa area pameran mereka agak masuk ke dalam, sudah pasti kendalanya adalah para pengunjung mall tersebut, merasa sungkan untuk masuk ke dalam area pameran. Dan akhirnya, mereka membuat banyak aktivitas menarik di dalam area pameran, yang mengundang rasa penasaran para pengunjung untuk masuk ke dalamnya. Mereka menyiapkan sebuah wahana playground sederhana untuk mengundang anak - anak masuk ke dalam area pameran. Mereka menjadikan anak - anak sebagai pemicu bagi orang tua untuk mau nggak mau, mengikuti anaknya untuk masuk ke dalam. Pada saat orang tuanya masuk ke dalam area pameran inilah, para sales promotion staff melakukan pendekatan, bertukar kartu nama dan mendapatkan kesempatan untuk menjelaskan mengenai produk mobil terbaru mereka. Bukan cuma itu saja, mereka yang masuk ke dalam dan bersedia untuk memberikan data diri mereka, berkesempatan untuk mendapatkan souvenir kecil sebagai ucapan terimakasih, tapi bukan sekedar diberikan, tapi harus melakukan aktvitas permainan dengan menggunakan sebuah mesin arcade, bernama Spin and Win. 

Dari hasil menggunakan strategi sederhana ini, ada banyak prospek yang berhasil mereka dapatkan untuk kemudian ditindaklanjuti setelah pelaksanaan acara pameran ini berlangsung. Tentu saja, strategi ini dibahas bersama dengan client dan event organizer untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Jadi, bagi kalian yang ingin membuat acara pamerannya jadi lebih banyak dikunjungi oleh prospek, diskusikan mengenai tujuan acara pameran kalian bersama kami, sehingga kami dapat memberikan usulan, apa sih aktvitas yang bisa menarik perhatian pengunjung dan membuat mereka mau masuk ke dalam area pameran kalian. Hubungi kami melalui telpon yang tertera di bagian atas website ini untuk berdiskusi dan mendapatkan solusinya. 

Game Extreme, Memanjat Ketinggian



Dalam kaitannya dengan kebutuhan dari sebuah tema acara dan target marketnya, sebuah aktivitas promosi, tentu akan jadi lebih menarik, apabila didukung dengan pengalaman yang melibatkan target marketnya. Game, sebagai salah satu fasilitas untuk mendukung terciptanya pengalaman yang seru dan menyenangkan, bisa dirancang agar sesuai dengan tema dan target marketnya. Target market sebuah produk maskulin misalnya, yaitu laki - laki dewasa, menyukai tantangan, aktif dan dinamis, dapat menggunakan beberapa pilihan game extreme, dimana mereka terlibat sebagai pesertanya. 

Salah satu game extreme yang tidak terlalu merepotkan secara mekanisme pemasangan, adalah inflatable ini, yang bernama Adrenaline Climb and Rush. Dengan ketinggian mencapai 9 meter, permainan inflatable ini akan mengajak pesertanya untuk memanjat ke ketinggian 9 meter dan setelah tiba di puncak ketinggian itu, mereka akan merosot dari titik yang sama. Kebayang kan gimana serunya saat mendengar teriakan lepas mereka saat merosot. Ketangkasan untuk memanjat, menginjakkan kaki kanan dan kiri pada setiap penyangga kaki, setahap demi setahap, ditambah dengan detak jantung yang makin lama akan makin cepat, serta perasaan takut ketika melihat ke arah bawah, akan menjadi pengalaman emosional yang berkesan. Ditambah dengan pengalaman kehilangan nyawa sesaat, ketika merosot dari ketinggian yang sama, akan jadi pengalaman yang seru dan tak terlupakan. 

Permainan inflatable berukuran 14 x 4 x 9 meter ini, sangat direkomendasikan untuk menunjang tema acara yang erat kaitannya dengan tantangan dan ketinggian. Diperlukan stamina yang prima dan tenaga ekstra untuk benar - benar memanjat dari bawah hingga ke titik atas. Selain itu, diperlukan juga keberanian untuk akhirnya memutuskan merosot dari ketinggian tersebut. Untuk menunjang agar permainan ini mengembang dan berdiri tegak, diperlukan listrik sebesar 6000 watt yang akan dipergunakan untuk memompakan udara masuk ke dalam inflatable melalui beberapa blower. 

Berikan pengalaman yang seru, menegangkan sekaligus menyenangkan dengan penggunaan permainan ini. Selain yang ini, masih ada beberapa permainan lainnya yang juga identik dengan permainan ekstrim. Hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini untuk berdiskusi dan mendapatkan masukan perihal permainan apa yang cocok untuk dipergunakan di acara kalian. 

Momen yang tak terlupakan



Sebuah kebahagiaan bisa menjadi bagian dari suksesnya sebuah acara, meskipun peran kami kebanyakan sebagai penyedia permainan, namun kami bersyukur, karena dengan penyediaan beragam permainan ini, kami bisa jadi bagian dari sebuah momen yang tak terlupakan untuk beberapa orang, sebuah momen membahagiakan dan berkesan, dan itu menjadi imbalan yang tak ternilai harganya untuk kami. Bagaimana melihat keakraban pasangan ayah dan anak, atau kehangatan hubungan kakak dan adik yang saling support di tengah inflatable games, atau menyimak bagaimana seorang anak dengan gaya genitnya minta sang ayah untuk memfoto dirinya, peristiwa - peristiwa yang cepat sekali berlalu, tapi sangat membekas dan berkesan di hati kami. 

Makanya, membuat acara, khususnya family gathering, content acara-nya perlu dipikirkan secara matang. Tujuannya, agar kedekatan dan kehangatan hubungan keluarga bisa terjalin di acara tahunan itu. kalau content acaranya menarik, membuat mereka jadi saling terhubung secara emosional, dekat antara satu dengan yang lain dan benar benar menikmati satu hari itu sebagai hari untuk bersenang - senang, maka, hal tersebut akan memberikan dampak positif pada hubungan kerjasama di kantor, termasuk dampak positif pada kinerja karyawan. Ibarat batere, mereka baru saja di charge, dan di charge-nya dengan sebuah pengalaman yang seru, berkesan dan loveable karena dihabiskan bersama anggota keluarga tersayang. 

Saya menyarankan, bagi teman - teman yang ingin membawa kesan yang tak terlupakan pada gelaran acara Family Gathering, ajaklah pihak - pihak yang profesional dan kompeten di bidangnya untuk membantu teman - teman. Salah satunya adalah Yiha Games, yes! kami bisa kasih ide - ide tentang bagaimana acara family gathering agar bisa dikemas secara menarik, menyenangkan dan memiliki kesan, agar menjadi momen yang tak terlupakan. Jangan sungkan untuk hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian kanan atas website ini. 

Alat Voting, sebesar apa cinta mereka ?



Ujung tombak penjualan di internal perusahaan atau mitra penjualan seperti marketing agent, distributor, retailer atau apapun namanya, adalah pihak - pihak yang penting sekali untuk diberikan apreasiasi atas semua pencapaian yang sudah mereka dapatkan. Atas dasar itulah, beberapa perusahaan secara rutin menggelar acara penghargaan untuk mereka yang berhasil mencapai target tertentu dalam penjualannya. Tiap tahun acara yang sama digelar dan agar tidak membosankan, perusahaan, biasanya menggunakan jasa event organizer untuk menghadirkan konsep acara yang menarik dan pastinya berbeda dengan acara di tahun - tahun sebelumnya. Akan jadi menarik, kalau content acara yang disuguhkan, juga memiliki nilai yang bisa menambah loyalitas dan kedekatan hubungan dengan produk perusahaan. 

Salah satu yang dilakukan oleh perusahaan yang logonya ada di foto artikel ini, adalah dengan menghadirkan sebuah quiz interaktif. Sebuah quiz yang menghibur, tapi juga sarat dengan pesan. Sebuah aktivitas yang menyenangkan, karena akhirnya, perusahaan yang mengadakan acara ini, mendapatkan feedback langsung dari mitra penjual mereka, tentang seberapa besar kecintaan mereka pada produk yang selama ini mereka jual. Kalau cukup besar cinta mereka pada produk yang mereka jual ini, maka, nggak susah untuk menjawab pertanyaan - pertanyaan yang dihadirkan pada quiz ini. 

Selain mengetahui tentang seberapa besar kecintaan mereka, di quiz interaktif ini, para mitra penjual juga diajak untuk memberikan masukan, apa saja ide - ide tentang mekanisme untuk meningkatkan penjualan ? apa saja program program promosi yang sudah dijalankan di tahun lalu, yang mungkin menarik dan masih relevan untuk dijalankan di tahun ini. Dan ada beberapa hal lagi yang mengajak mitra penjual secara tidak langsung memikirkan bagaimana mekanisme untuk membuat penjualan meningkat dan apa yang bisa disupport oleh perusahaan. 

Quiz interaktif ini, kami susun bersama dengan client. Dimana client menggali secara lebih dalam ide - ide pertanyaan, dan kemudian didiskusikan bersama kami untuk diperdalam dan dibuatkan content pada slide pertanyaannya, agar hasil dan tampilannya jadi lebih seru. Peralatan yang dipergunakan pada quiz ini adalah 200 unit alat voting, sesuai dengan jumlah mitra penjual yang diundang, receiver penerima signal, media visual berupa screen dan projector, serta sebuah laptop sebagai mesin utama dari quiz ini. Untuk informasi bagaimana sebuah quiz interaktif dengan bantuan alat voting ini bisa bekerja juga di acara teman - teman, diskukan keinginan dan konsep yang ingin kalian buat, hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini. 



Pengundian Nomor Urut



Pengundian hadiah adalah salah satu acara yang krusial, karena ada banyak mata yang menyaksikan prosesnya baik langsung ataupun melalui media massa. Kadang, karena menggunakan mekanisme pengundian yang konvensional, ada kesalahan atau error saat pelaksanaannya. Bahkan tidak jarang, pengundian hadiah menjadi ejekan netizen, karena dianggap tidak transparan dan sudah diatur sebelumnya. Bisa saja dalam proses pengundian, memang sebenarnya, sudah diatur siapa yang akan mendapatkan hadiah utama, karena tuan rumah dari proses pengundian tadi, juga ingin agar orang - orang tertentu, misalnya yang memiliki nomor undian paling banyak karena nominal belanja-nya paling banyak, sebagai pemenangnya, ketimbang mereka yang belanja dengan nominal yang rendah. Nomor - nomor undian yang diacak, dengan menggunakan alat undian yang konvensional, bisa jadi acara pengundiannya dan sponsor yang mengadakan pengundian akan mendapatkan cap sebagai undian yang sudah diatur sebelumnya. 

Pengundian nomor urut dengan jumlah digit yang banyak, seperti nomor rekening nasabah, nomor keanggotaan sebuah organisasi, atau nomor apapun dengan jumlah digit yang lebih dari 5 digit, akan sulit untuk dilakukan dengan alat undian konvensional. Oleh karenanya, kami menghadirkan alat undian ini, sebuah alat yang akan mengacak bola pingpong yang sudah dikelompokkan berdasarkan jumlah digitnya. Alat yang akan mengacak secara otomatis bola pingpong tadi dan menghentikannya secara otomatis saat sudah ada digit yang masuk dalam tabung kecil. Setiap tabung akan mengeluarkan satu digit yang mewakili bagian dari keseluruhan nomor undian yang beruntung. Alat undian ini bernama Roller Compartment. Sesuai dengan namanya, alat ini berbentuk tabung yang berputar, dilengkapi dengan sekat - sekat yang memisahkan tiap digit, dua buah tombol yang berfungsi untuk memutar dan menghentikannya. Pada bagian bawah dari tabung ini, sebuah penopang yang dilengkapi dengan roda pada bagian bawahnya, akan menyala, dan area dibawah ini, akan menjadi media yang sangat efektif untuk kalian menempatkan branding, sehingga membuat penampakan alat undian ini akan lebih baik dan bisa membantu mempromosikan produk yang sedang mengadakan pengundian hadiah. 

Alat undian ini terdiri dari 2 pilihan, tergantung dari berapa banyak digit nomor undian yang akan kalian buat. Yang pertama, terdiri dari 10 digit dan yang kedua, terdiri dari 14 digit nomor. Keduanya bisa dipergunakan untuk proses pengundian, untuk industri perbankan dimana membutuhkan pengundian dari nomor rekening nasabah, atau nomor keanggotaan. Kebutuhan listrik yang dibutuhkan untuk membuat alat ini bekerja dengan baik adalah 350 - 500 watt. Untuk penggunaan alat undian ini, termasuk informasi tentang bagaimana mekanisme pengundian dan izin - izin yang diperlukan, kalian dapat menghubungi kami melalui nomor telpon yang ada di bagian atas website ini. 


Asian Games, sosialisasi dengan game panahan



Nggak berasa perhelatan akbar olahraga Asian Games akan diadakan di bulan Agustus 2018 nanti. Nah, menjelang acara tersebut, penyelenggara acara termasuk dengan beberapa venue pendukung, organisasi dari beberapa cabang olahraga hingga sponsor pendukung, terus menerus mensosialisasikan pelaksanaan acara tersebut. Salah satu mekanisme mereka untuk sosialisasi adalah dengan berpartisipasi di beberapa acara exhibition, khususnya yang terkait dengan olahraga. Menyediakan permainan olahraga, khususnya olahraga dari cabang yang diperlombakan, dijadikan sebagai salah satu cara untuk membuat pengunjung yang datang ke acara exhibition jadi aware dan mengetahui tentang pelaksanaan acara Asian Games tersebut. 

Salah satu cabang olahraga yang dilombakan adalah panahan. Namun, bermain panahan di Jakarta pada saat acara exhibition tersebut dilakukan, tentu saja membutuhkan area yang luas, peralatan panahan yang lengkap dan perlu diperhatikan juga siapa yang akan memainkannya, karena nggak semua orang bisa bermain panahan dengan baik. Untuk mengatasi hal tersebut, maka kami menyiapkan beberapa permainan dari cabang olahraga yang diperlombakan, salah satunya dengan permainan Panahan Virtual. Acara sosialisasi yang berlangsung di Jakarta itu, akhirnya membuat para pengunjung mengetahui bahwa salah satu cabang olahraga di Asian Games adalah panahan, mereka juga jadi mengetahui, dimana area yang nantinya akan jadi tempat dilaksanakannya kompetisi panahan pada saat berlangsungnya perhelatan akbar tersebut. Permainan panahan yang disiapkan menjadi media bagi para pengunjung untuk bisa merasakan bagaimana serunya bermain panahan dalam versi virtual serta berkesempatan untuk mendapatkan merchandise Asian Games yang belum dijual di tempat umum saat acara ini dilaksanakan. 

Sekilas tentang permainan panahan virtual, adalah permainan dengan menggunakan console games khusus, dilengkapi dengan dua remote yang berfungsi sebagai busur dan anak panahnya. Sebagai targetnya adalah target bull eyes sama seperti pada olahraga panahan, namun kali ini ditampilkan dalam media visual, berupa TV 42" yang berada tepat didepan pemainnya. Beberapa kali kesempatan untuk memanah akan diberikan kepada peserta, tantangannya, berupa target yang makin lama akan makin jauh, dan tentu saja, setiap tantangan yang berhasil akan mendapatkan score. Pemegang score tertinggi sesuai dengan jumlah score yang sudah ditentukan, akan mendapatkan hadiah. Staff kami yang stand by di lokasi acara, ikut membantu untuk menghitungkan score dan memberikan hadiah secara langsung apabila pemain berhasil mendapatkan score yang sudah ditentukan. Nggak ketinggalan, staff kami juga ikut memberikan informasi tentang pelaksanaan Asian Games dan venue yang akan menjadi lokasi kompetisi memanah nantinya. Acara sosialisasi Asian Games pun menjadi makin menarik, seru dan menyenangkan dengan hadirnya permainan olahraga ini. Jadi, buat teman - teman yang lain, yang juga ingin di lokasi acaranya dilengkapi dengan beragam permainan olahraga yang seru, hadirkan permainan olahraga virtual. Apa yang cocok ? Diskusi dulu dengan kami di yihagames, silahkan hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini.


Sewa Waterball berikut kolamnya



Wahana permainan yang satu ini, kini mulai banyak dihadirkan untuk memeriahkan rangkaian acara family gathering. Perusahaan yang mengadakan acara family gathering-nya berlokasi di area indoor ataupun outdoor, dapat menggunakan wahana permainan ini, karena meskipun diperlukan air agar membuat permainan ini jadi menarik, tapi mereka yang akan ikut bermain dengan wahana permainan ini, bisa dijamin, nggak akan basah sama sekali. Nah, kalau yang di indoor saja bisa, apalagi yang area acaranya berlangsung di outdoor, meskipun tidak ada danau di area acaranya, permainan ini bisa banget dihadirkan dengan menggunakan sebuah kolam besar yang akan diisi air secukupnya. 

Water Ball atau bola air, adalah nama dari wahana permainan ini. Sebuah bola berukuran besar, transparan, dilengkapi dengan penutup, akan menjadi tempat bagi satu atau dua orang anak untuk masuk didalamnya, lalu dipompakanlah sejumlah udara untuk masuk ke dalamnya, setelah itu ditutup. Dan setelah ditutup, maka anak - anak tadi akan dapat bermain di dalam bola besar tadi, dan bola itu, akan berada di atas air. Anak - anak bisa menggerakkan bola tersebut dengan menggunakan pergerakan badan mereka saat ada di dalam bola. Untuk menjaga keamanan-nya, bola besar yang sudah dipompa dan diisi dengan anak - anak tadi, akan disambungkan dengan sebuah tali panjang sehingga memungkinkan bagi anak - anak untuk menggerakkan bola air, namun, masih dalam koridor yang aman. 

Untuk menghadirkan wahana permainan ini, selain menyiapkan sebuah arena berukuran minimal 8 x 8 meter, juga dibutuhkan listrik untuk memompa kolam bola dan bola air-nya saat akan dipergunakan. Untuk air, kami dapat menyiapkannya sendiri, namun akan lebih baik, apabila penempatan permainan ini dilakukan di area yang dekat dengan akses air, meskipun ini bukanlah keharusan. Dalam satu set wahana permainan ini, kami menyiapkan satu kolam raksasa dan 4 unit bola air yang dapat dimainkan bersama - sama oleh 4 orang sekaligus dalam 1 kali putaran. Untuk informasi dan pemesanan, silahkan hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini. 


Sebelum Berangkat Mudik, Santai Sejenak



Tahun demi tahun, makin banyak pelaksanaan mudik yang digelar oleh berbagai perusahaan publik sebagai keistimewaan bagi para pelanggannya. Tidak terkecuali dengan nasabah bank yang satu ini. 2017 silam, pelaksanaan mudik bersama digelar oleh perusahaan ini dengan mengambil tempat pemberangkatan di kawasan pusat Jakarta. Selain mendapatkan fasilitas angkutan kendaraan dengan berbagai moda transportasi yang disediakan oleh salah satu bank BUMN ini, para nasabah juga dimanjakan dengan beragam hal yang membuat mereka santai, fun dan segar, agar dalam perjalanan nanti suasananya juga menyenangkan. 

Beragam acara yang ditampilkan, baik diatas panggung maupun di sekitar area acara, semua dikhususkan untuk membuat para nasabah merasa dihargai dengan pelayanan maksimal. Di atas panggung, selain suguhan musik dan hiburan juga disisipi beberapa tips aman untuk mudik, sekilas penjelasan tentang beberapa produk perbankan hingga bagi - bagi hadiah. Di area acara diluar panggung, beberapa tenda didirikan untuk menyiapkan proses registrasi ulang, konsumsi, wahana bermain anak hingga fasilitas sehat dan santai berupa kursi pijat elektrik. 

Kursi pijat yang disiapkan oleh kami ketika mendukung acara ini, berjumlah 4 unit, yang disebar di beberapa tenda didalam rangkain acara tersebut. Kursi pijat ini memang masih jadi favorit setiap kali menjelang acara mudik, selain ditempatkan di posko pemberangkatan mudik seperti yang dilakukan dalam acara ini, kursi pijat elektrik ini juga disebar di beberapa posko peristirahatan yang tersebar di beberapa titik rest area sepanjang jalur mudik khususnya pulau Jawa. Jadi sebelum berangkat mudik, mereka bisa santai sejenak, meregangkan otot yang tegang dan santai sejenak sebelum mereka berangkat. 

Jadi, kalau ingin menghadirkan treatment yang sehat dan membuat mereka jadi santai sebelum mudik, kalian bisa juga menghadirkan kursi pijat ini ke tengah - tengah rangkaian acara kalian. Silahkan hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini. 


Main Angry Bird



Berbagi kegembiraan melalui aktivitas bermain, itulah yang membuat kami selalu senang tiap kali mendukung acara yang diadakan oleh client kami. Kegembiraan yang kami tangkap lewat senyuman, lewat ketawa ngakak yang puas sampai antusiasme dari mereka yang bermain, seperti memberikan energi penyemangat buat kami untuk terus menghadirkan kegembiraan lewat permainan yang lain lagi bagi mereka. Kami terus dirangsang untuk memikirkan apalagi jenis permainan yang sederhana, seru dan juga menantang, agar mereka yang hadir di tengah acara kalian, bisa menikmati berada di acara dan pulang dengan sesuatu yang berkesan. 

Salah satu yang kami hadirkan dalam acara yang diadakan oleh aplikasi Gojek, adalah permainan modifikasi dari permainan online Angry Bird yang dibuat dalam versi nyata. Sebuah ketapel berukuran besar yang terbuat dari bahan besi, dilengkapi dengan backdrop bermotif Angry Bird, beberapa boneka Angry Bird dan beberapa boneka sebagai obyek yang dilempar agar targetnya bisa jatuh dari tempatnya, menjadi satu dari sekian banyak permainan yang sangat dinikmati oleh para pengemudi Gojek di acara tersebut. Mereka sangat antusias dan bersemangat untuk bermain, tersenyum dan tertawa bareng dengan anggota keluarga mereka, sampai - sampai saat acara sudah selesai pun, mereka tetap asyik bermain, seolah sudah lupa dengan waktu. 

Selain aktivitas bermain, dengan Main Angry Bird di acara ini, mekanisme dari setiap permainan yang dibuat, membuat mereka merasa penasaran dan nggak sabar untuk mencoba lagi. Pada tiap permainan, ada sebuah tantangan yang harus mereka kalahkan agar mereka bisa mendapatkan hadiah, itulah salah satu yang membuat mereka merasa tertantang dan ingin mencoba lagi. Mekanisme bermain-nya, bisa kami rancang untuk disesuaikan dengan jumlah hadiah yang tersedia dan jumlah audiences yang terlibat dalam setiap permainan, agar lebih banyak orang yang bisa mendapat hadiah dan bergembira bersama dengan permainan yang disiapkan. Diskusikan dengan kami kebutuhan permainan apa yang cocok untuk menunjang rangkaian acara, dengan menghubungi kami melalui nomor yang tertera di bagian atas website ini. 


Bermain Perosotan



Bagi anak - anak, bisa bermain perosotan menjadi sesuatu yang sangat menyenangkan. Apalagi, kalau perosotannya memiliki ukuran yang panjang, ditambah dengan aktivitas memanjat, halang rintang, ada kolam mandi bolanya dan lebih seru lagi bisa dimainkan bersama dengan teman - temannya. Itulah yang bisa mereka nikmati dalam permainan inflatable mini obstacle ini. Balon yang ditiup dengan blower, berwarna kuning, berukuran 4 x 8 meter ini, sangat cocok untuk dibawa dan menjadi tempat bermain bagi anak - anak di acara. Acara seperti family gathering atau ulang tahun anak, akan menjadi lebih seru, meriah dan menyenangkan dengan dihadirkannya permainan ini. 

Photo yang kami sertakan dalam artikel ini, adalah saat dimana kami mendukung acara family gathering dari perusahaan Bio Farma. Acaranya berlangsung di Gedung Sasana Budaya Ganesha, atau biasa disebut dengan Gedung Sabuga, Kota Bandung. Pada acara ini, selain diadakan pertunjukan musik, tari dan drama, pembagian hadiah, juga disiapkan satu area khusus untuk anak - anak agar mereka bisa bermain. Banyak permainan yang disediakan untuk menunjang kemeriahan acara ini, selain disiapkan untuk anak - anak, anggota keluarga yang lain pun bisa ikut serta, karena disamping permainan inflatable, juga disediakan beberapa permainan karnaval dalam acara ini. 

Untuk menghadirkan kenyamanan bagi anak - anak saat mereka bermain di area permainan, setiap satu permainan, satu sampai dua orang staff kami akan menjaga wahana bermain. Selain menjaga flow masuk dan keluar, mereka juga memastikan keamanan dan kenyamanan setiap anak saat sedang bermain. Beberapa diantaranya juga dikaryakan untuk membantu dalam proses pembagian hadiah, karena ada beberapa permainan karnaval yang dibuat dalam format kompetisi. 

Jadi, jangan tunggu lagi untuk segera menghubungi dan berdiskusi dengan kami untuk mendapatkan pilihan permainan yang seru dan menyenangkan, khususnya bagi anak - anak. Hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website kami atau email kami untuk mendapatkan katalog lengkap permainan yang bisa menghadirkan keseruan di tengah acara family gathering perusahaan. 

Permainan Unik Berputar 360



Ide untuk membuat permainan ini, datangnya dari sebuah perusahaan event organizer yang kerap menggunakan permainan kami. Kebetulan mereka dipercaya untuk menggarap program promosi dalam format roadshow di beberapa kota, dan terkait dengan produk yang sedang dipromosikan, mereka ingin membuat sebuah aktivitas seru, extreme, menantang tapi juga bikin orang penasaran. Salah satu yang membuat mereka datang dengan ide membuat permainan ini, tentu saja disesuaikan dengan campaign dan brand image dari produk yang menjadi sponsor utama di acara ini. Jadilah permainan ini kami produksi untuk menunjang aktivitas promosi yang akan mereka jalankan bersama sponsor tersebut. 

Permainan ini, diberi nama Red Rotation. Sesuai dengan namanya, berwarna merah dan bisa berputar - putar, serta mengocok perut dan kepala kalian untuk melihat apapun di sekitar kalian dari berbagai sudut. Dalam satu set permainan ini, kami menyiapkan 3 buah kursi, lebih tepatnya racing seat yang dilengkapi dengan seat belt pengaman, sebuah konsol untuk mengontrol pergerakan dari permainan ini dan sebuah level dengan ketinggian 20 cm dari bahan bordes. 3 orang pemain, masing - masing akan duduk di kursi tersebut, mengenakan sabuk pengaman dan helm. Saat mereka bilang siap, maka permainan ini akan segera dimulai. Mereka yang duduk, nggak lama setelah permainan ini jalan, akan mulai teriak, mulai dari suara pelan sampai ke suara histeris, tergantung bagaimana bola merah raksasa ini berputar. 

Karena putarannya yang 360 derajat, kemudian, arah putarannya yang tidak beraturan, ditambah dengan kecepatan yang akan terus bertambah tiap kali satu putaran usai, nggak heran, banyak yang sudah teriak - teriak minta dihentikan karena mereka merasa nggak kuat. Nggak jarang, mereka yang baru turun dari permainan ini, berdiri dengan agak sempoyongan karena merasa pusing, selain itu, nggak jarang juga yang langsung muntah. Hehehehehe...mungkin karena mereka baru saja makan sebelum naik di permainan ini. 

Selama permainan ini dipergunakan di tengah acara promosi tersebut, di awal - awal agak sepi peminat. Tapi ketika satu kali mereka melihat bagaimana tantangannya di permainan ini, maka nggak berhenti - berhenti permainan ini terus berjalan. Sesuai dengan tujuannya untuk mendukung program promosi, mekanisme untuk ikut bermain di permainan ini, audiences perlu membeli bundling produk yang ditawarkan oleh client. Selama pelaksanaan acara roadshow ini, perusahaan event organizer yang menjadi client kami ini, merasa puas, karena permainan ini, berhasil menghadirkan pengalaman yang seru, berbeda dari sebelumnya dan tentu saja, adanya kesesuaian dengan konsep campaign dari produk yang sedang dipromosikan. Bagi kalian yang ingin juga menghadirkan keseruan sebagai bagian dari gimmick di acara promosi, langsung saja berdiskusi dengan kami, hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini. 


Bikin Acara Lebih Menarik



Bisa jadi karena bukan profesinya, beberapa kali kami diajak berdiskusi dengan beberapa orang dari divisi HRD pada salah satu perusahaan perbankan. Mereka minta masukan berkaitan dengan bagaimana supaya acara family gathering tahunan kantor mereka kali ini lebih menarik dari sebelumnya. Tentu saja, karena mereka menjadikan acara tahun lalu sebagai acuan, agar tahun ini lebih baik dari sebelumnya, maka kami pun meminta diceritakan sedikit mengenai apa saja acara di tahun lalu. Karena mereka pun datang dengan sebuah pembanding, yaitu acara tahun lalu, agar menjadi lebih menarik di tahun ini. Nah, artikel ini kami sengaja buatkan supaya teman - teman yang juga lagi merencanakan acara family gathering-nya, bisa mendapatkan informasi bagaimana membuat acara lebih menarik. 

Sebuah acara akan menjadi menarik, yang perlu dilihat adalah siapa saja yang akan datang ke acara tersebut. Segmentasi dari audiences yang hadir akan sangat membantu dalam membuat sebuah konsep acara, sehingga sesuai dengan profile dari audiences yang hadir. Karena ini adalah acara family gathering, maka yang hadir adalah karyawan bersama anggota keluarganya. Perlu didetailkan lagi nih, anggota keluarganya itu, terdiri dari siapa saja ? Istri / Suami, Anak ? Anaknya umur berapa ? Pria atau wanita ? Jadi, kita bisa buatkan aktivitas acara yang sesuai. 

Kalau sudah dapat informasi detail tentang audiences-nya, akan lebih mudah untuk membuat apa saja isi dari acara tersebut. Sebelum membuat isi acaranya, ada baiknya membuat tema acaranya, apa konsep dasar dari acara tersebut. Perlu juga kalian mengetahui, apa konsep acara yang sudah pernah diadakan tahun - tahun sebelumnya, agar tidak ada kesamaan konsep acara dengan pelaksanaan acara sebelumnya. Buatlah sebuah konsep yang baru, nah, yang ini bisa kalian lihat dari banyak hal, termasuk apa yang menjadi tujuan acaranya. Kalau tujuan acaranya mempererat hubungan dengan keluarga, kalian bisa hadir dengan konsep yang mengusung tema kebersamaan. Tema kebersamaan bisa juga dikaitkan dengan team superhero misalnya, yang saling bahu membahu mengalahkan kejahatan, itu juga kan simbol kebersamaan. 

Kalau konsep acaranya sudah ketemu, pastikan bahwa kalian mengaplikasikan konsep tersebut dalam aktivitas acara yang sesuai dengan konsep tersebut. Kalau temanya tentang kebersamaan, bisa juga kalian hadir dengan permainan - permainan yang dibuat kompetisi berkelompok, melatih kebersamaan dalam satu kelompok untuk memenangkan tiap kompetisi yang diadakan. Atau, permainan - permainan yang sebenarnya dimainkan satu orang, tapi setiap orang dalam anggota kelompok itu, harus memainkan dan nanti nilainya diakumulasi. Nah, untuk yang satu ini, ada banyak pilihan permainan yang bisa dimainkan berkelompok, atau sendiri - sendiri. Tinggal bagaimana kreativitas kalian dalam membuat mekanisme-nya agar sesuai dengan unsur kebersamaan tadi. 

Bikin acara lebih menarik, bukan sekedar menghadirkan sesuatu yang secara fisik dengan tampilannya lebih baik, tapi kembalikan kepada audiences yang hadir agar mereka juga bisa mendapatkan pengalaman yang seru dan berkesan. Aktivitas bermain, apalagi jika dilakukan secara bersama, khususnya dengan anggota keluarga mereka, tentu saja, akan menjadi sebuah moment yang membahagiakan dan berkesan. Hubungi kami untuk pilihan aktivitas bermain agar acara kalian lebih menarik. 



Main Pukul Kodok



Untuk anak - anak yang lagi suka bergerak, kami menyiapkan sebuah mesin permainan yang seru, lucu dan menyenangkan buat mereka. Sebuah permainan yang akan membuat mereka merasa penasaran, menunggu satu demi satu keluarnya kodok, lalu memukul kodok itu satu per satu agar kembali ke dalam persembunyian mereka. Saat kodok - kodok itu belum keluar, akan ada suara musik yang menemani mereka, nggak lama ketika kodoknya keluar dari sarangnya yang satu, akan dilanjutkan dengan keluar lagi dari sarang - sarangnya yang lain. Pada saat itulah anak - anak akan mulai memukul satu demi satu kodok yang keluar dengan cepat dan bersemangat. Makin cepat dan makin banyak kodok yang dipukul, akan banyak pula point yang bisa didapatkan dari permainan ini. 

Permainan ini bernama Frog Frenzy, sebuah arcade machine yang didesain khusus untuk anak - anak. Dengan warna biru dikombinasikan dengan ilustrasi kodok yang meloncat, dilengkapi dengan sebuah palu pemukul berukuran kecil yang terbuat dari bahan busa ati, anak - anak akan memegang palu dan memukulkan ke kodok - kodok yang keluar. Nggak perlu khawatir mereka akan memukulkan ke object yang lain, atau nggak perlu juga khawatir mereka akan bawa lari palu pemukul-nya, karena palu ini, sudah terikat dengan mesin permainan dan nggak bisa mereka bawa ke mana - mana. 

Untuk menjadikan permainan ini lebih seru lagi, biasanya, di acara family gathering, permainan yang dikhususkan untuk anak - anak ini, diberikan sebuah hadiah kecil yang menarik dan menyenangkan untuk anak - anak. Syarat untuk dapat hadiahnya, biasanya mereka harus mencapai score tertentu dan untuk mencapai score ini, mereka perlu bekerja lebih keras dan sering - sering berlatih. Nah, biasanya alat ini kami bawakan berikut dengan om yang akan menjaga dan memandu permainannya, termasuk memberikan penilaian score dan hadiah apabila diperlukan. Untuk informasi dan pemesanan permainan frog frenzy ini, kalian bisa menghubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini. 


Sewa Meja Foosball



Suka dengan permainan sepakbola, tapi jumlah orang untuk bisa diajak main sepakbola nggak bisa sebanyak itu ? Suka ngeliat pertandingan sepakbola, tapi males banget untuk ngegerakin badan untuk bermain sepakbola sungguhan ? Bikin acara dengan konsep utamanya sepakbola, tapi luas area-nya nggak memungkinkan untuk main sepakbola sungguhan ? Acara ulang tahun anak, anaknya suka main sepakbola, tapi kalian sebagai orang tua, nggak mau repot ngatur anak - anak bermain dan nyiapin area-nya ? Hahaha...banyak banget ya pertanyaan yang jadi masalah kalau kalian pengen main sepakbola. Niatnya mau menghadirkan sesuatu yang ada kaitannya dengan sepakbola, tapi nggak mau repot dan nggak bisa nyiapin area segede lapangan sepakbola, maka kalian nggak perlu juga harus menghadirkan permainan sepakbola versi sungguhannya. Karena yang satu ini cukup asyik, seru dan menyenangkan untuk bisa kalian nikmati juga kok. 

Foosball Table atau Meja Foosball adalah sebuah permainan bermain sepakbola dengan menggerakkan pion atau bidak, atau orang - orangan kecil, yang terpasang sejajar di area meja, dimana mereka akan menjadi pemain sepakbola, dan kalian sebagai orang yang memainkannya, akan menggerakkan mereka untuk menggiring bola makin mendekat ke gawang lawan atau menahan bola yang akan masuk ke area kalian, dan kalian mencetak goal dan juga menahan bola agar tidak goal. Plus minus ya konsepnya sama seperti bermain sepakbola, namun dimainkan dengan mekanisme yang berbeda, alat yang berbeda dan tentu saja, luas area yang berbeda. 

Alat bermain foosball ini, foosball table, dibuat dengan menggunakan rangka kayu, bagian rangka railing menggunakan bubur kayu yang dipadatkan, dilengkapi dengan 4 kaki yang kokoh untuk menampung pion kalian yang akan kalian mainkan. Memiliki ukuran 121 x 61 x 79 cm ( panjang x lebar x tinggi ), alat permainan yang satu ini, bisa kalian sewa untuk acara kalian, baik yang sifatnya 1 hari acara, atau acara yang berdurasi lama. Silahkan hubungi kami untuk informasi penyewaan meja foosball ini, dengan menghubungi kami pada nomor yang tertera di bagian kanan atas website ini. 


Menghitung Dengan Badan



Lagi bikin konsep acara dan kepikiran untuk menghadirkan aktivitas bermain yang melatih konsentrasi pikiran dan juga melatih fisik untuk bergerak ? atau, lagi kepikiran untuk menghadirkan aktivitas bermain yang bisa dinikmati oleh semua usia, menantang, tapi juga seru dan menyenangkan ? Yes! permainan yang satu ini, permainan virtual yang unik dan pas banget nih untuk jadi pilihan kalian untuk membuat audiences di acara kalian mendapatkan pengalaman yang berbeda, karena mereka akan melakukan sesuatu yang berbeda, unik dan menantang. 

Permainan ini akan mengajak pesertanya untuk menghitung dengan menggerakkan anggota badan-nya. Kok bisa ? Iya, jadi permainan virtual ini akan menggunakan alat bantu berupa TV 32" yang akan menampilkan sejumlah angka, kalian diminta untuk mengurutkan dari angka terkecil sampai angka terbesar. Kalian perlu menggerakkan tangan kalian sejajar dengan posisi balon bertuliskan angka dan melakukan gerakan seolah - olah memecahkan balon tersebut. Seperti pada permainan lain, tingkat kesulitannya, makin lama akan semakin sulit, jadi kalian benar - benar harus konsentrasi di pikiran dan bersamaan dengan itu memindahkan apa yang ada di kepala kalian untuk menjadi perintah gerak melalui tangan kalian. Agak menantang ya ? :) 

Set permainan ini dilengkapi dengan sebuah TV 32", box bracket yang bisa dibranding dan tentu saja, akan ada satu orang dari kami yang stand by untuk memandu bagaimana memainkan permainan ini, termasuk mendemokan-nya agar mereka yang mau main pun paham bagaimana cara bermainnya. Selain permainan mengurutkan angka - angka ini, ada beberapa lagi pilihan permainan yang menguji konsentrasi kalian, pilihannya apa saja ? silahkan hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini. 



Acara Family Gathering, Keluar kantor ?



Sebelum menggelar acara family gathering, ada baiknya kepanitiaan yang sudah dibentuk, bertemu dan berdiskusi membahas mengenai semua hal, termasuk konsep, lokasi dan juga anggarannya. Kalau belum pernah mengadakan sebelumnya, apalagi dengan pertimbangan bahwa anggaran yang disiapkan oleh perusahaan juga terbatas, bisa juga lho dipertimbangkan untuk membuat acara family gathering kalian diadakan di halaman kantor. Apalagi kalau halaman kantor kalian cukup luas, atau, kalau ada lapangan yang lokasinya nggak jauh dari kantor kalian, bisa juga itu dimaksimalkan. 

Mempertimbangkan untuk mengadakan acara family gathering kantor kalian di tempat kalian sendiri, tentu saja ada banyak nilai plus-nya, meskipun nilai minus-nya juga ada. Beberapa nilai plus dengan memilih lokasi di area kantor sendiri, berarti kalian sudah menghemat beberapa hal, mulai dari sewa lokasi acara juga transportasi untuk memobilisasi keluarga karyawan dari kantor menuju lokasi acara. Selain urusan menghemat, kalian juga bisa membuat efisien dan efektif, karena ada sejumlah waktu yang akan dipergunakan untuk perjalanan. Kalau bicara minus-nya, mungkin kalian yang sudah kerja tahunan di kantor itu, merasa bosan dengan lingkungan yang sudah kalian lihat setiap harinya :) 

Lalu, bagaimana dengan menghadirkan keseruan kalau acaranya diadakan di halaman kantor sendiri ? Jangan khawatir, kini ada banyak vendor penyedia aktivitas bermain dan hiburan yang cocok untuk memeriahkan rangkaian acara family gathering kalian. Selain melalui aktivitas bermain, kalian juga mengkombinasikan dengan pemberian hadiah di setiap aktivitas bermain, pembagian doorprize, hiburan dari lingkungan internal atau mengundang satu atau dua orang artist ternama untuk memeriahkan acara kalian. Nah, budget dari sewa tempat dan transportasi, bisa tuh dialihkan untuk memperkaya variasi content acaranya supaya jadi lebih seru dan menyenangkan. 

Tapi kalau kalian masih ragu juga, masih bingung. Misalnya, sudah memutuskan untuk mengadakan acaranya di lingkungan kantor, tapi belum kebayang apa saja yang akan menjadi content acaranya, berarti kalian perlu menghubungi pihak - pihak yang bisa membantu kalian. Salah satunya adalah kami, dengan beberapa referensi dari pengalaman sebelumnya, kami dapat membantu menyiapkan konsep acara yang unik dengan content acara yang seru, menyenangkan dan pastinya sesuai dengan apa yang kalian harapkan bisa didapatkan keluarga karyawan dan management perusahaan. Hubungi kami, undang kami untuk berdiskusi mengenai hal ini, silahkan telp atau email kami, pada nomor yang tertera di bagian atas website ini. 


Cara jadi DJ, Main ini dulu lah



Profesi sebagai seorang DJ ( Disc Jockey ) mungkin sering dipandang penuh dengan kesenangan dan banyak glamor-nya, tapi kalian tahu nggak, bahwa untuk menjadi seorang professional DJ diperlukan kerja keras dan dedikasi yang tinggi. Singkatnya, nggak gampang lho untuk jadi seorang DJ itu! Nah, kalau kalian pengen belajar gimana teknis menjadi DJ, mungkin bisa dimulai dengan memainkan permainan bernama DJ Hero ini. Permainan musikal dengan alat bantu sebuah perangkat turn table modifikasi khusus untuk games ini, memang berbeda mekanisme-nya dengan turn table sungguhan, namun, dengan permainan ini, kalian bisa belajar untuk mengetahui, mengatur dan berlatih untuk familiar dengan tempo dan beat. 

Permainan DJ Hero ini sangat direkomendasikan untuk kalian yang akan mengadakan sebuah event yang kaitannya dengan musik khususnya music dance. Sebagai daya tarik bagi mereka yang ingin bermain, bisa juga nih dibuat dalam format kompetisi. Scoring otomatis yang sudah disiapkan dalam sistem permainan ini akan memberikan nilai berdasarkan seberapa tepat kalian dalam menempatkan nada dan kreativitas dalam membuat beat. Nggak perlu khawatir kalau kalian punya audiences yang sama sekali belum pernah memainkan permainan ini, karena kami akan menyiapkan satu orang yang akan membantu dan memandu bagaimana mekanisme permainan ini berlangsung. 

Set permainan DJ Hero ini, dilengkapi dengan sebuah TV 32" yang dipergunakan sebagai monitor nada dan beat yang ada di lagu yang akan kalian tampilkan, dilengkapi juga dengan sebuah box bracket TV yang bisa dibranding. Untuk area-nya sendiri, tidak memakan tempat yang luas, dimana hanya dibutuhkan area sekitar 1 x 2 meter untuk menempatkan peralatan dari permainan ini. Untuk informasi lebih lanjut dan pemesanan, silahkan hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini. Oh iya, selain DJ Hero, kami juga memiliki beberapa pilihan permainan lain yang memikili korelasi dengan musik. Apa saja pilihannya, langsung saja request katalog lengkap permainan kami agar dapat segera kami email, sehingga kalian punya beberapa alternatif permainan yang cocok untuk dimainkan di tengah acara kalian. 
top