Acara Family Gathering, Keluar kantor ?



Sebelum menggelar acara family gathering, ada baiknya kepanitiaan yang sudah dibentuk, bertemu dan berdiskusi membahas mengenai semua hal, termasuk konsep, lokasi dan juga anggarannya. Kalau belum pernah mengadakan sebelumnya, apalagi dengan pertimbangan bahwa anggaran yang disiapkan oleh perusahaan juga terbatas, bisa juga lho dipertimbangkan untuk membuat acara family gathering kalian diadakan di halaman kantor. Apalagi kalau halaman kantor kalian cukup luas, atau, kalau ada lapangan yang lokasinya nggak jauh dari kantor kalian, bisa juga itu dimaksimalkan. 

Mempertimbangkan untuk mengadakan acara family gathering kantor kalian di tempat kalian sendiri, tentu saja ada banyak nilai plus-nya, meskipun nilai minus-nya juga ada. Beberapa nilai plus dengan memilih lokasi di area kantor sendiri, berarti kalian sudah menghemat beberapa hal, mulai dari sewa lokasi acara juga transportasi untuk memobilisasi keluarga karyawan dari kantor menuju lokasi acara. Selain urusan menghemat, kalian juga bisa membuat efisien dan efektif, karena ada sejumlah waktu yang akan dipergunakan untuk perjalanan. Kalau bicara minus-nya, mungkin kalian yang sudah kerja tahunan di kantor itu, merasa bosan dengan lingkungan yang sudah kalian lihat setiap harinya :) 

Lalu, bagaimana dengan menghadirkan keseruan kalau acaranya diadakan di halaman kantor sendiri ? Jangan khawatir, kini ada banyak vendor penyedia aktivitas bermain dan hiburan yang cocok untuk memeriahkan rangkaian acara family gathering kalian. Selain melalui aktivitas bermain, kalian juga mengkombinasikan dengan pemberian hadiah di setiap aktivitas bermain, pembagian doorprize, hiburan dari lingkungan internal atau mengundang satu atau dua orang artist ternama untuk memeriahkan acara kalian. Nah, budget dari sewa tempat dan transportasi, bisa tuh dialihkan untuk memperkaya variasi content acaranya supaya jadi lebih seru dan menyenangkan. 

Tapi kalau kalian masih ragu juga, masih bingung. Misalnya, sudah memutuskan untuk mengadakan acaranya di lingkungan kantor, tapi belum kebayang apa saja yang akan menjadi content acaranya, berarti kalian perlu menghubungi pihak - pihak yang bisa membantu kalian. Salah satunya adalah kami, dengan beberapa referensi dari pengalaman sebelumnya, kami dapat membantu menyiapkan konsep acara yang unik dengan content acara yang seru, menyenangkan dan pastinya sesuai dengan apa yang kalian harapkan bisa didapatkan keluarga karyawan dan management perusahaan. Hubungi kami, undang kami untuk berdiskusi mengenai hal ini, silahkan telp atau email kami, pada nomor yang tertera di bagian atas website ini. 


Cara jadi DJ, Main ini dulu lah



Profesi sebagai seorang DJ ( Disc Jockey ) mungkin sering dipandang penuh dengan kesenangan dan banyak glamor-nya, tapi kalian tahu nggak, bahwa untuk menjadi seorang professional DJ diperlukan kerja keras dan dedikasi yang tinggi. Singkatnya, nggak gampang lho untuk jadi seorang DJ itu! Nah, kalau kalian pengen belajar gimana teknis menjadi DJ, mungkin bisa dimulai dengan memainkan permainan bernama DJ Hero ini. Permainan musikal dengan alat bantu sebuah perangkat turn table modifikasi khusus untuk games ini, memang berbeda mekanisme-nya dengan turn table sungguhan, namun, dengan permainan ini, kalian bisa belajar untuk mengetahui, mengatur dan berlatih untuk familiar dengan tempo dan beat. 

Permainan DJ Hero ini sangat direkomendasikan untuk kalian yang akan mengadakan sebuah event yang kaitannya dengan musik khususnya music dance. Sebagai daya tarik bagi mereka yang ingin bermain, bisa juga nih dibuat dalam format kompetisi. Scoring otomatis yang sudah disiapkan dalam sistem permainan ini akan memberikan nilai berdasarkan seberapa tepat kalian dalam menempatkan nada dan kreativitas dalam membuat beat. Nggak perlu khawatir kalau kalian punya audiences yang sama sekali belum pernah memainkan permainan ini, karena kami akan menyiapkan satu orang yang akan membantu dan memandu bagaimana mekanisme permainan ini berlangsung. 

Set permainan DJ Hero ini, dilengkapi dengan sebuah TV 32" yang dipergunakan sebagai monitor nada dan beat yang ada di lagu yang akan kalian tampilkan, dilengkapi juga dengan sebuah box bracket TV yang bisa dibranding. Untuk area-nya sendiri, tidak memakan tempat yang luas, dimana hanya dibutuhkan area sekitar 1 x 2 meter untuk menempatkan peralatan dari permainan ini. Untuk informasi lebih lanjut dan pemesanan, silahkan hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini. Oh iya, selain DJ Hero, kami juga memiliki beberapa pilihan permainan lain yang memikili korelasi dengan musik. Apa saja pilihannya, langsung saja request katalog lengkap permainan kami agar dapat segera kami email, sehingga kalian punya beberapa alternatif permainan yang cocok untuk dimainkan di tengah acara kalian. 

Jual Permainan Balon Interaktif



Permainan balon yang dipompa dengan blower atau lazim disebut dengan inflatable games, ada banyak lho variasi-nya. Mulai dari bentuk, ukuran, warna dan juga mekanisme bermainnya yang berbeda. Ada yang dimainkan dengan sekedar bermain saja, cuma dipergunakan sebagai wahana bagi anak - anak untuk melompat saja, melompat ditambah slide, atau interaktif dimana audiences di acara, perlu melakukan sesuatu dulu di wahana permainan tersebut, baru mereka mendapatkan pengalamannya. Salah satu yang cukup populer adalah permainan Inflatable interaktif yang kami produksi khusus untuk salah satu brand produk rokok, permainan ini bernama Velcro Wall. 

Untuk memproduksi permainan inflatable seperti ini, kami mengerjakannya sendiri, dikerjakan oleh beberapa staff produksi dan dibantu satu orang yang melakukan supervisi agar apa yang mereka produksi sesuai dengan harapan atau keinginan client. Kami menjual beberapa permainan inflatable dengan bentuk dan ukuran yang sudah kami tentukan, tapi kami juga membuka diri untuk menjual permainan inflatable sesuai dengan pesanan client yang akan mengadakan acaranya. Seperti pada permainan Velcro Wall ini, dimana sebelumnya, kami memang sudah memiliki permainan yang sama, yang biasanya kami pergunakan untuk memenuhi kebutuhan sewa acara yang sifatnya satu hari. Jadi secara gambar kerja dan detail produksinya pun tidak terlalu jauh dari yang sudah ada. 

Untuk permainan balon interaktif ini, kalian juga bisa lho bikin dengan bentuk dan mekanisme bermain yang baru. Nah, untuk mempermudah kalian dalam memberikan brief kepada kami perihal permainan inflatable yang akan kalian produksi, ada baiknya berdiskusi bersama kami. Selain membahas mengenai teknis bermain, detail bentuk, warna dan ukuran, juga penting untuk kami mengetahui bagaimana permainan ini akan dimainkan, sehingga kami dapat memberikan masukan mengenai sejauh mana daya tarik, tantangan dan rasa penasaran yang bisa ditimbulkan dari permainan tersebut. Silahkan hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini untuk berdiskusi mengenai kebutuhan permainan yang akan kalian produksi. 


Paket Outing, seru dan menyenangkan



"Outing kantor harusnya seru dan menyenangkan, jangan terlalu banyak aktivitas fisik, apalagi yang berat dan sangat melelahkan, jadinya malah cape setelah outing" begitu kata salah satu manager HR yang kami temui saat kami diundang ke kantornya untuk menerima brief terkait outing kantor mereka yang akan dilaksanakan segera. Outing, sebenarnya beda dengan outbound, dimana outing memang lebih banyak fun games yang ringan dan tidak mengeksplor aktivitas fisik secara berlebih. Kegiatannya, sesuai dengan namanya, dilakukan di luar ruang, kebanyakan dipilihlah tempat yang dekat dengan alam untuk menghadirkan suasana yang rileks sehingga mendukung terciptanya kegiatan yang menyenangkan bagi karyawan. 

Yang paling penting sebelum mendesain bentuk kegiatan apa yang akan dihadirkan di acara outing, maka, perlu diperjelas mengenai apa tujuan diadakan outing. Setelah tujuannya diketahui secara spesifik, maka langkah berikutnya adalah menentukan aktivitas apa yang bisa mendukung tercapainya tujuan tersebut. Beberapa tujuan umum dari diadakannya outing seperti rekreasi, edukasi, pengembangan diri atau melakukan sosialisasi pada perubahan visi dan misi perusahaan, akan menentukan bentuk kegiatan apa yang cocok dihadirkan pada acara outing. 

Nah, bentuk kegiatan pada saat acara outing, setelah diketahui apa tujuannya, maka, menjadi lebih mudah bagi kami untuk merancang apa saja aktivitas yang bisa dilakukan. Ada banyak pilihan permainan sederhana, namun sarat makna, yang bisa kami hadirkan di tengah acara outing. Selain permainan yang sifatnya interaktif dan dibawakan secara khusus oleh fasilitator, kami juga dapat menyiapkan banyak perlengkapan bermain yang bisa disesuaikan dengan tujuan tadi. Yang jelas, semua permainan memiliki unsur - unsur penting yang membuatnya jadi menarik, diantaranya Challenging, Team Working, Competition dan permainan mengundang rasa penasaran yang membuat orang terus menerus mencobanya. Seperti apa saja paket outing yang bisa kami rancang ? Mulailah berdiskusi dengan kami, sehingga kami dapat membantu terciptanya acara outing yang seru, menyenangkan dan berkesan bagi semua karyawan. 


Jual Fortune Wheel Portable



Dalam acara exhibition, khususnya yang besar, akan ada banyak perusahaan yang menjadi pengisi acara dari ajang pameran tersebut. Setiap perusahaan yang ikut berpartisipasi didalamnya, tentu saja ingin mengundang sebanyak mungkin pengunjung yang datang di pameran tersebut agar bisa masuk ke dalam stand pameran mereka. Salah satu cara yang kerap digunakan untuk mengundang pengunjung agar masuk ke dalam stand pameran adalah dengan memberikan mereka aktivitas permainan dengan hadiah. Nah, proses pembagian hadiah ini biasanya dibagikan dengan menggunakan beberapa mekanisme, tapi yang efektif adalah dengan menggunakan alat undian fortune wheel atau roda keberuntungan seperti tampak dalam gambar ini. 

Fortune wheel yang satu ini adalah satu dari beberapa jenis fortune wheel yang kami jual. Versi ini kami beri nama dengan versi portable, karena terdiri dari beberapa rangkaian knock down, yang dapat dengan mudah dibawa, karena memiliki dua tas pengangkut dan tentu saja mudah dalam pemasangannya. Untuk diameter roda hadiahnya, saat ini kami siapkan dalam dua ukuran yang berbeda, yaitu 60 cm dan 80 cm. Untuk bagian daftar hadiah yang ada di roda hadiah tersebut, bisa dibuat dengan berbagai jenis hadiah, berapa banyak saja hadiahnya bebas, desainnya pun bebas. Karena kalian yang pesan akan kami kirimkan sebuah file berisi panduan ukuran, sehingga kalian bisa membuat sendiri desain di roda hadiah tersebut. 

Dari saat pemesanan dikonfirmasi, dibutuhkan waktu sekitar 3 hari untuk memproses produksi fortune wheel ini, termasuk didalamnya adalah menyiapkan sticker pada bagian roda hadiah dan logo di bagian atas. Silahkan hubungi kami untuk informasi lebih lanjut termasuk pemesanan dengan mekanisme seperti bentuk atau ukuran khusus, termasuk harga khusus untuk pemesanan lebih dari 1 unit. 


top