Sewa playground balon



Sewa playground balon, adalah solusi yang tepat buat kalian yang mau menghadirkan playground di area outdoor tanpa repot dan tanpa perlu nunggu lama. Kok bisa ? Memang pasangnya perlu waktu berapa lama ya ? Selain itu, karena di outdoor, mungkin kalian juga concern dengan luas area yang tersedia ? Besar atau kecil ya ? Berapa sebenarnya area yang dibutuhkan untuk membuat playground balon ini bisa berdiri ? 

Playground balon, yang kami miliki, paling kecil berukuran 4 x 4 meter, berbentuk istana balon seperti tampak dalam foto yang kami sertakan di artikel ini. Ukuran kecil yang seperti ini, pilihannya nggak banyak, tapi untuk ukuran yang lebih besar, ada banyak lagi pilihannya. Stock yang lebih banyak, adalah yang memiliki ukuran 4 x 6 meter, dimana rata - rata kebutuhan listriknya hanya 750 watt yang perlu terus menyala selama permainan ini dipergunakan. Untuk pemasangan dari semua permainan inflatable, playground balon dengan ukuran 4 x 4 meter, hanya membutuhkan waktu kurang dari 10 menit, waktu akan lebih lama jika permainan memiliki ukuran yang lebih besar, tapi rata - rata dibawah 15 menit saja. 

Ukuran lainnya yang lebih besar, ada 8 x 4 m, 8 x 6 m, hingga 26 x 4 m. Makin besar sebuah playground balon, tentu saja makin banyak aktivitas bermain yang bisa dilakukan oleh anak - anak. Kebanyakan aktivitasnya terdiri dari lompat, melintasi rintangan, merosot di perosotan besar, main di kolam mandi bola, menerobos masuk ke dalam sebuah terowongan hingga memanjat di sebuah dinding balon. Makin besar, maka, makin seru pula aktivitas yang bisa dilakukan, tapi kalau kalian terkenda dengan tempat, maka playground seperti istana balon saja sudah cukup. Kalau yang main, usia balita, permainan istana balon yang berukuran 4 x 4 meter ini, cukup dan sangat aman untuk dimainkan oleh mereka. 

Untuk mendapatkan penjelasan lebih lanjut, melihat lebih banyak pilihan permainan playground balon yang kami sewakan, kami punya katalog dan daftar harga yang bisa kami kirimkan melalui email. Silahkan request dengan menghubungi kami melalui nomor telp yang tertera di bagian atas website ini. 

Sewa Mini Golf



Sewa mini golf, dengan beragam bentuk dan ukuran, kalian bisa dapatkan di tempat kami. Kami punya lebih dari 10 bentuk mini golf yang berbeda, dengan tantangan yang berbeda pula. Mulai dari yang mudah hingga yang paling sulit untuk dikalahkan, tersedia di tempat kami. Serunya lagi, semua set permainan mini golf ini, dapat dimainkan oleh semua kelompok usia, baik anak - anak ataupun dewasa. Seperti apa saja bentuk dan ukuran permainan mini golf yang kami bisa siapkan untuk mendukung rangkaian acara kalian ? 

Salah satu bentuk yang unik dari permainan mini golf yang kami miliki adalah Holland Windmills, atau Mini Golf Kincir Angin Belanda. Dibuat dengan menggunakan kayu serta tambahan sebuah dinamo untuk menggerakkan kincir angin tadi, set permainan mini golf ini, tantangan terbesarnya ada di bagian kincir angin-nya. Kalian harus bisa membuat bola yang kalian pukul, bisa melintasi kincir angin yang sedang berputar secara perlahan dengan ketepatan waktu yang pas. Kalau nggak pas, maka bola yang kalian pukul akan terhalang masuk karena terkena baling baling yang berputar tadi. Ini adalah satu - satunya mini golf yang membutuhkan listrik untuk membuat dinamo-nya dapat bekerja memutarkan baling - balingnya. 

Pilihan lain dari sewa mini golf, ada banyak lagi yang bisa kalian hadirkan untuk menambah kemeriahan di acara kalian. Kami sudah menyiapkan satu file pdf katalog permainan, baik yang merangkum semua permainan secara lengkap, ataupun khusus permainan mini golf saja. Semua pilihan tadi, sudah kami sertakan dengan daftar harga yang membuat kalian bisa dengan mudah mengetahui berapa harga sewa dari permainan mini golf kami, ataupun permainan yang lainnya. Untuk request katalog permainan dan daftar harga dari semua permainan yang kami sewakan, juga untuk mengetahui seperti apa saja bentuk dari permainan mini golf yang kami punya saat ini, silahkan hubungi kami melalui nomor telp yang tertera di bagian atas website ini. 


Harga sewa permainan karnaval



Harga sewa permainan karnaval, adalah hal yang sering ditanyakan oleh calon pengguna jasa kami. Selain mengenai harga, beberapa diantaranya cukup detail dengan menanyakan juga mengenai bagaimana cara mainnya, berapa ukuran area yang dibutuhkan, hingga apakah permainan bisa dibranding ? atau, permainan bisa nggak kalau dibuat dengan bentuk yang disesuaikan kebutuhan ? Semua jawaban ini, sebenarnya bisa kalian dapatkan dengan cara mudah. 

Kami sudah menyiapkan 2 file dalam format PDF, satu file adalah katalog permainan. Di dalam katalog permainan ini, kami sudah menyertakan photo dari permainannya, penjelasan mengenai bagaimana mekanisme sederhananya, serta informasi lain seperti ukuran area permainan yang dibutuhkan, ukuran dan bentuk permainan, serta kebutuhan listrik yang diperlukan untuk membuat permainan ini bisa ditempatkan dan dimainkan di acara kalian. Satu file lagi, berformat PDF juga, berisi daftar harga sewa, yang merangkum semua biaya sewa yang diperlukan untuk penggunaan 1 hari, 1 unit permainan, dimana untuk area Jabodetabek, biaya yang tercantum, sudah termasuk dengan pengantaran dan satu orang staff kami yang akan stand by selama permainan ini dipergunakan. 

Melalui katalog dan daftar harga sewa yang dapat kami kirimkan melalui email tersebut, maka, kalian akan punya panduan pada saat akan mengajukan ke client atau rekan panitia acara kantor. Khususnya, untuk teman - teman yang profesinya event organizer, biasanya pada saat kalian sedang melengkapi proposal dan anggaran yang akan diajukan ke client kalian, maka, kalian bisa menggunakan katalog dan price list ini sebagai panduan sementara. Setelah sepakat dengan client kalian nantinya, kita masih berdiskusi untuk penyesuaian dengan harganya. Adapun penyesuaian harga tersebut, biasanya akan kami sesuaikan dengan jumlah permainan yang akan dipergunakan, durasi penggunaan permainan dan juga lokasi acaranya. 

Untuk menghindari terjadinya kesalahan dalam proses pemberian harga, kami juga membiasakan diri untuk membuat penawaran, khususnya untuk kalian yang sudah menginformasikan mengenai detail acaranya, seperti tanggal dan lokasi acaranya, termasuk dengan detail dari pilihan permainan yang akan dipergunakan. Jika sudah ada informasi itu, penawaran akan kami buatkan dan kami kirimkan melalui email dan segera setelahnya kita dapat melakukan survey lokasi atau membahas detail yang dibutuhkan di acara kalian. Untuk mendapatkan katalog dan daftar harga tersebut, kalian dapat menghubungi kami melalui email yang tertera di bagian atas website ini.


Permainan Indoor Untuk Karyawan



Permainan Indoor untuk karyawan, yang lagi bikin acara kumpul kumpul bareng teman sekantor, ada banyak nih yang bisa dipergunakan untuk menciptakan kemeriahan di rangkaian acaranya. Bukan permainan yang sulit, rumit, ribet apalagi kusut, nggak perlu juga tempat atau area yang luas, dan serunya lagi, ada banyak juga yang nggak perlu listrik untuk bisa memainkan permainan ini. Permainan Indoor untuk karyawan yang satu ini, mungkin kecil, tapi besar dampaknya untuk bikin keseruan di tengah acara kalian. 

Permainan kecil yang dilapisi dengan warna merah putih khas dari tema karnaval ini, ukurannya nggak terlalu besar. Kalau dihitung berdasarkan kebutuhan area-nya, total membutuhkan area 2 x 1 meter, dimana area tersebut, selain penempatan permainannya, juga termasuk dengan area kosong yang akan jadi jarak tembak dan jarak aman bagi pemain untuk bisa memainkan permainan ini. Ketika barangnya datang, tidak ada yang perlu di set-up, tinggal ditempatkan pada area yang sudah kalian tentukan. Setelah permainan ditempatkan, maka perlengkapan permainan, berupa beberapa bola berukuran sedang, akan dikeluarkan dan bisa segera dimainkan. Satu orang dari kami akan siap untuk membantu dan memberikan panduan bagaimana mekanisme permainannya dan bagaimana juga untuk mendapatkan hadiah jika berhasil mengalahkan tantangan dari permainan tersebut. 

Permainan Indoor untuk karyawan ini, merupakan satu dari sekian banyak jenis permainan yang bisa kalian pergunakan untuk acara kumpul kumpul karyawan atau employee gathering. Nama permainannya Three in A Row, syarat dan mekanisme permainan ini, tidaklah sulit. Biasanya, kalian akan mendapatkan 5 bola, atau 5 kesempatan, dimana dari total 5 bola, sesuai dengan nama permainannya, maka kalian harus memasukkan 3 bola ke dalam kotak kotak target, dalam posisi sejajar atau sebaris. Jika berhasil, kalian akan mendapatkan hadiah yang sudah disiapkan oleh panitia acara kumpul karyawan dan jika tidak berhasil maka kalian bisa mencoba lagi dengan mengikuti antrian yang sudah ada. 

Nah, jenis - jenis permainan seperti ini, yang simple secara mekanisme, sangat disukai oleh karyawan - karyawan yang lagi menggelar event employee gathering mereka. Jenis dan pilihan yang banyak, bisa kalian lihat pada katalog permainan yang sudah kami siapkan, berikut dengan daftar harga sewa-nya. Dalam katalog permainan itu, juga sudah dilengkapi dengan gambar - gambar, sekilas penjelasan mengenai mekanisme permainannya, termasuk kebutuhan area dan kebutuhan listrik jika memang diperlukan. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan hubungi kami melalui nomor telp yang tertera di bagian atas website ini. 


top