Paket Permainan Karnaval di Jakarta


Karnaval, dari kata Carnival, bahasa Inggris, adalah sebuah perayaan tertentu yang melibatkan masyarakat umum, atau sebuah parade yang mengikutsertakan sirkus, pesta topeng atau kostum, stand permainan dan food stall. Acara bertema karnaval, kini banyak dimodifikasi untuk kepentingan acara internal perusahaan, seperti family gathering, atau sebagai tematik dari acara promosi produk. Nah, untuk kebutuhan permainan pada acara - acara dengan tema karnaval, kami di yihagames, memiliki banyak koleksi permainan karnaval yang dapat mendukung rangkaian acara tersebut. 

Dari sekian banyak permainan tersebut, beberapa permainan karnaval yang klasik seperti can toss, ring toss atau yang menjadi icon dari sebuah carnival, yaitu Carousel, juga termasuk dalam salah satu pilihan karnaval. Foto yang kami tampilkan bersamaan dengan artikel ini, adalah sebuah perayaan tahunan dari sebuah perusahaan bidang telekomunikasi, yang menggelar acara Family Gathering di area Plaza Tenggara Senayan, Jakarta. Konsep karnaval yang diajukan oleh event organizer dari acara tersebut, diaplikasikan dalam nuansa yang berbeda. Jika pada umumnya karnaval identik dengan warna kombinasi merah dan putih, kali ini, mereka mengkombinasikan warna biru dan putih, sesuai dengan corporate color dari perusahaan yang mengadakan acara. 

Paket Permainan Karnaval yang digunakan, berjumlah lebih dari 15 jenis permainan, dengan beberapa permainan besar yaitu Carousel dan Ferish Wheel sebagai icon. Sementara, permainan karnaval berukuran kecil, ditempatkan pada tenda - tenda yang berlokasi di sepanjang selasar area plaza tenggara. Paket permainan karnaval ini, menjadi salah satu content acara yang menarik, apalagi ini adalah acara keluarga, jadi nggak heran, kalau sepanjang pelaksanaan acara, booth games carnival tersebut, tidak pernah sepi dari peminat. Paket permainan karnaval yang kami siapkan, pada acara ini, juga meliputi branding pada seluruh bagian permainan yang memungkinkan, serta crew yang stand by di setiap permainan untuk memberikan panduan mekanisme permainan dan juga penilaian pada peserta, dan memberikan hadiah secara langsung kepada peserta yang berhasil memenangkan game. Informasi lebih lanjut mengenai apa saja permainan karnaval yang bisa kami siapkan, silahkan hubungi kami pada nomor yang tertera di atas, atau kunjungi channel youtube kami dengan cara klik disini untuk mendapatkan referensi-nya. 


Tantangan Tendang Penalti



Ada beragam permainan yang memiliki korelasi dengan sepakbola, karena kami sadar, olahraga tim yang satu ini merupakan olahraga dengan peminat terbanyak di dunia. Yang terbaru, permainan tendang penalti yang sangat menantang, bahkan CR7 pun akan merasa tertantang untuk mengikuti permainan ini, setidaknya buat dia, akan jadi sarana latihan yang baik untuk melatih ketepatan dalam tendangan bebas. Permainan ini kami beri nama Inflatable Penalty Kick, karena terbuat dari bahan balon inflatable yang berbentuk seperti gawang sepakbola dengan beberapa target yang tidak mudah. 

Inflatable Penalty Kick ini memiliki ukuran 2 x 2 x 2 meter ( panjang x lebar x tinggi ), berwarna biru dan merah, dimana pada bagian gawang, kami sudah membaginya menjadi 3 bagian target yang sulit untuk dikalahkan. Sesuai dengan aturan untuk membuat permainan menjadi menarik, salah satunya adalah harus menantang! Kalau mudah, pasti akan ada banyak orang yang berhasil dan permainan ini jadi tidak menarik lagi :) Target pada bagian gawang, terletak di bagian tengah, agak ke bawah, yang ini adalah bagian yang paling mudah, diapit dengan dua target pada sisi atas kiri dan kanan yang membuatnya jadi lebih sulit jika dibandingkan dengan permainan tendang penalti lainnya. 

Permainan ini membutuhkan listrik 500 watt, sebagai tenaga utama dari blower yang memompakan udara ke dalamnya, dan tidak boleh mati selama permainan ini dipergunakan. Penalty Kick Inflatable dalam paket yang kami sewakan, sudah termasuk dengan set inflatable, blower 500 watt dan 3 buah bola sepak, serta satu orang yang akan stand by selama pelaksanaan acara berlangsung. Informasi lebih jelas mengenai seperti apa permainan ini, kebetulan kami memiliki videonya yang bisa dilihat di channel youtube kami dengan cara klik disini. Informasi lebih lanjut tentang permainan ini, silahkan kirim email ke info@yihagames.com atau hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini.  

Permainan Pingpong Virtual



Tenis meja atau akrab disebut Ping Pong, merupakan salah satu dari sekian banyak cabang olahraga yang menarik untuk disaksikan juga untuk dimainkan. Bagaimana kalau kita mainkan pada sebuah acara gathering atau acara promosi dalam kemasan yang lebih sederhana ? Yang kami maksud dengan sederhana, tentu saja secara perangkat, kita tidak membutuhkan meja pingpong sungguhan yang ukurannya tidak kecil itu :) Dengan area berukuran 2 x 1 meter, dimana kebanyakan, area untuk acara memang ada keterbatasan, maka permainan Ping Pong ini sudah bisa kita mainkan. 

Yang kami maksud, tentu saja adalah versi virtual dari permainan yang pertama kali dipopulerkan oleh tentara Inggris ini. Ping Pong Virtual ini menggunakan aturan baku sebagaimana aturan dan mekanisme scoring pada olahraga Ping Pong sungguhan, yang membedakan hanya satu, media permainan kita tidak diatas meja, namun cukup dengan menggunakan badge pemukul yang dihubungkan dengan remote dan console permainan, dimana pada layar visual akan tampil meja dan lawan kita di sebrang sana. Bukan hanya untuk anak - anak, remaja dan dewasa pun nggak akan kelihatan konyol kalau memainkan permainan ini, karena memang, permainan ini dirancang untuk bisa diikuti oleh beragam kelompok umur. 

Permainan Ping Pong virtual ini, selain kerap digunakan untuk menunjang acara gathering, juga sering dijadikan sebagai gimmick pada rangkaian acara promosi. Dan, sudah pasti, permainan ini menjadi daya tarik bagi audiences yang lain untuk sekedar menyaksikan dan juga mengikuti permainannya. Set permainan Ping Pong Virtual ini, bisa dimainkan maksimal sampai 4 orang, 2 lawan 2, bisa juga 2 orang 1 lawan 1, atau 1 orang versus komputer. Adapun kelengkapan dari permainan ini yang kami siapkan adalah 1 unit LCD TV 32", berikut dengan box dan bracket TV yang bisa dibranding, badge pemukul dengan jumlah sesuai kebutuhan, serta console permainan lengkap dengan remote-nya. Untuk informasi lebih lanjut dan juga pemesanan, silahkan hubungi kami di nomor yang tertera diatas, atau hubungi kami via email di info@yihagames.com atau berkunjung ke channel youtube kami dengan klik disini.  

Bianglala Mini dengan bentuk strawberry



Ferish Wheel atau dalam bahasa Indonesia disebut Bianglala, adalah sebuah wahana permainan yang memungkinkan anak - anak bersama orangtua-nya, untuk masuk ke dalam keranjang lalu berputar naik dan melihat pemandangan dari ketinggian tertentu. Yang terkini, bianglala ini, hadir dalam bentuk yang unik, yaitu straberry dengan ukuran yang relatif lebih kecil dari biasanya. Dengan ukuran yang lebih kecil ini, juga berarti bahwa area yang perlu disiapkan untuk penempatan permainan ini juga tidak besar, untuk keamanan ada baiknya disiapkan area dengan luas 7 x 7 meter. 

Bianglala mini dengan bentuk strawberry ini sangat cocok untuk dihadirkan pada rangkaian acara bertema karnaval, atau acara corporate gathering, khususnya family gathering. Dengan kapasitas 1 keranjang yang bisa menampung 4 orang anak, dengan 6 keranjang, maka total ada 24 orang yang bisa dibawa naik dalam 1 kali putarannya. Lumayan banyak untuk sebuah wahana permainan yang tidak terlalu besar ini. Untuk keamanan, tidak perlu diragukan lagi, pada sisi luar permainan, kami melakukan penutupan area dengan menggunakan barikade besi setinggi 1,2 meter yang tidak memungkinkan orang untuk masuk. Sementara, pada sisi permainan, rangkaian set permainan, tiang - tiang besi pada permainan yang dinaikkan dengan menggunakan forklift ini, juga dipastikan aman untuk menopang perputaran dan beban yang ada pada setiap keranjang. 

Ingin melihat lebih dekat bagaimana wahana permainan ini ketika sedang beroperasi? di channel youtube yihagames, kami sudah menyiapkan satu video khusus yang berisi mini ferish wheel strawberry ini, dan bisa dilihat disini. Informasi lebih lanjut dan pemesanan, silahkan hubungi kami pada nomor yang ada di bagian atas website ini. 

Permainan Basket Ball Shoot



Saat mengadakan aktivitas promosi, sebuah gimmick untuk membantu terciptanya penjualan, tentu saja sangat diperlukan. Apalagi, jika gimmick-nya juga memiliki korelasi dan kesamaan dengan target marketnya. Sebuah produk yang diidentikkan dengan target market berusia remaja, pribadi yang sehat dan aktif dalam berkegiatan, khususnya olahraga, maka, permainan yang satu ini, sangat layak untuk dihadirkan. Permainan Basket Ball Shoot dengan sensor yang akan menangkap pergerakan bola ketika masuk ke dalam ring, kemudian dikonversikan menjadi score secara otomatis, tentu saja, akan menjadi sebuah aktivitas yang seru dan menyenangkan bagi pengunjung di aktivitas promosi tersebut. 

Set permainan basket ball shoot ini, terdiri dari 2 unit, sehingga bisa digunakan, apabila dalam aktivitas promosi tersebut, diperlukan sebuah kompetisi untuk menjadikan permainan ini lebih menarik. 2 buah bola basket berukuran sedang melengkapi set permainan ini, dan tidak lupa juga, kami menyiapkan 2 orang staff yang akan stand by menjaga permainan ini, memberikan penjelasan mengenai bagaimana mekanisme permainannya, termasuk melakukan pencatatan score dan memberikan hadiah langsung (apabila ada) ketika pemain mencapai score tertentu. 

Selain permainan olahraga basket, masih ada banyak pilihan permainan bertema olahraga yang bisa digunakan untuk menunjang aktivitas promosi produk. Silahkan request saja katalog lengkap kami dengan mengirimkan email ke info@yihagames.com atau hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini. Teman - teman bisa juga berkunjung ke channel youtube kami dan subscribe untuk mendapatkan video terkini dari setiap permainan yang kami siapkan disini. 

Permainan Karnaval, Ring Toss




Sederhana, namun memiliki daya tarik, itulah beberapa ciri khas dari permainan karnaval, termasuk permainan Ring Toss atau Lempar Gelang. Permainan ini, terdiri dari sebuah set meja yang dilengkapi dengan beberapa tiang kecil pada bagian atasnya, dimana tiang tersebut, menjadi target agar gelang bisa masuk ke dalamnya. Kesederhanaan dari permainan ini terletak pada kelengkapan permainannya, juga pada cara mainnya, mudah dan berkesan mudah juga bagi pemainnya untuk bisa mengalahkan tantangannya. 

Tapi nyatanya, untuk bisa mengalahkan tantangan dalam permainan ini, tidak semudah itu juga. Hal ini dibuktikan, saat kami mendukung salah satu acara family gathering perusahaan produsen vaksin pada bulan September lalu di Bandung. Para peserta acara ini, terlihat begitu antusias mengikuti permainan, sampai membuat antrian untuk bisa ikut dalam permainan ini. Nggak jarang juga, mereka yang sudah bermain, karena belum bisa mendapatkan hadiahnya, kembali masuk dalam barisan antrian untuk bisa bermain dalam permainan ini. 

Karena yang sederhana belum tentu tidak menarik, tidak ada salahnya untuk mencoba menghadirkan beragam permainan karnaval dalam rangkaian acara perusahaan teman - teman. Kami di Yiha Games, bisa memilihkan beberapa permainan untuk disesuaikan dengan profil peserta gathering, tema acara dan tentu saja, ketersediaan anggaran. Informasi lebih lanjut mengenai permainan apa saja yang bisa kami hadirkan dalam rangkaian acara teman - teman, bisa request katalog lengkap kami atau kunjungi channel youtube kami disini. 

Balon Gapura Untuk Lomba Lari



Lomba lari marathon 10K dan sejenisnya, kini lagi marak diadakan, konsepnya pun mulai variatif, mulai dari waktu pelaksanaan sampai ke lokasi pelaksanaan yang menggunakan venue yang tidak umum. Namun, apapun konsepnya, lomba lari tetap perlu sebuah gapura atau gate sebagai garis penanda start dan finish. Kalau mau yang simple, tidak merepotkan dan pemasangannya cepat, balon gapura atau inflatable gate seperti yang tampak pada foto disamping ini, adalah pilihan yang tepat. Ukurannya 6 x 4 meter, dimana sisi panjangnya adalah 6 meter dan tinggi 4 meter. Semua bagian pada inflatable gate ini bisa dibranding dengan cara yang juga simple dan tidak merepotkan.  

Sebagai pengguna inflatable gate ini, teman - teman cukup menyiapkan design sesuai dengan panduan ukuran yang akan kami kirimkan. Desain dibuat terpisah sesuai dengan bagian yang kami siapkan pada panduan ukuran tersebut. Teman - teman hanya menyiapkan desain siap cetak, kami yang akan mencetak dan memasangkannya di inflatable gate tersebut. Bagian branding ini bisa dipasang pada dua sisi inflatable gate, yaitu pada bagian depan dan bagian belakang. 

Lalu, bagaimana dengan teknis pemasangannya ? Segera setelah branding kami cetak dan kami pasangkan, maka, kami akan berangkat ke lokasi acara, tempat dimana inflatable gate akan dipasang. Cukup menyiapkan listrik maksimal 1000 watt untuk kami, kemudian blower akan kami siapkan dan setelah blower menyala, maka, kurang dari 10 menit, inflatable gate ini akan berdiri dan siap untuk menjadi marking start dan finish dari lomba lari yang teman - teman adakan. Untuk pemesanan dan informasi lebih lanjut, silahkan hubungi kami di info@yihagames.com atau hubungi kami pada nomor yang tertera pada bagian atas website ini. 

Referensi Permainan di Channel Youtube YihaGames



Sudah lama kami nggak update di blog ini, karena ada banyak pekerjaan menanti untuk segera diselesaikan. Update informasi terkini yang ingin kami sampaikan, kami baru saja menyelesaikan beberapa video yang kami upload di youtube channel yihagames. Tujuannya dari pembuatan video ini, salah satunya adalah untuk memberikan deskripsi secara jelas mengenai bagaimana sebuah permainan berjalan, teknis dan mekanisme sebuah permainan berjalan, agar pengguna teman - teman sebagai pengguna jasa kami di yihagames, dapat memperoleh gambaran yang jelas mengenai setiap permainan. 

https://www.youtube.com/user/yihagames adalah alamat untuk channel video kami di yihagames, disana, teman - teman bisa mendapatkan video dari setiap jenis permainan, tentunya, semuanya akan kita update secara berkala. Nah, selain deskripsi melalui visual di video, teman - teman yang membutuhkan informasi mengenai detail permainan, termasuk ukuran permainan, ukuran area yang bisa dibranding, kebutuhan listrik dan photo permainannya, tetap bisa melakukan request dengan mengirimkan email kepada kami di info@yihagames.com atau hubungi kami pada nomor yang tertera di website ini. 


Cara Melompat Kemudian Terbang


Membayangkan bisa melompat dan terbang sementara pada ketinggian tertentu? Nggak usah berpikir untuk berubah menjadi Spiderman, Superman, atau Super hero lainnya. Sederhana dan mudah! Ternyata, kita bisa melompat dan terbang pada ketinggian tertentu dengan menggunakan wahana permainan Bungy Trampolin. Inilah permainan yang menjadi daya tarik utama, hampir di setiap acara employee atau family gathering yang kami dukung. Selain pengalaman melompat dan bisa terbang, yang belum tentu bisa dilakukan oleh setiap orang, alasan yang sering muncul ketika mereka ingin bermain di bungy trampolin, adalah merasakan sensasi bulu kuduk merinding, ibarat di sentil sama setan :) Beberapa orang malah beralasan katanya dengan bermain di Bungy Trampolin ini, untuk mengurangi phobia mereka pada ketinggian. 

Apapun alasannya, sudah pasti karena ajang employee atau family gathering yang diadakan perusahaan mereka, pasti sudah membayar kami untuk menggunakan fasilitas permainan Bungy Trampolin ini, dan peserta acara, tidak perlu lagi membayarnya seperti saat mereka berkunjung ke tempat - tempat wisata yang menyediakan Bungy Trampolin. Berdasarkan pengalaman kami, atas banyak alasan yang masuk akal tadi, memang menjadikan permainan Bungy Trampolin sangat diminati oleh para peserta. Tak heran, karena peminatnya yang banyak, kami lebih sering installment untuk jenis 4 in 1 bungy trampolin, yaitu bungy trampolin dengan 4 unit trampolin dan perangkatnya, yang bisa dimainkan oleh 4 orang sekaligus secara bersamaan. As info, selain 4 in 1, kami juga kerap menyiapkan jenis 2 in 1. 

Semua wahana bermain Bungy Trampolin ini, dilengkapi dengan operator yang akan memasangkan dan membantu memberikan arahan peserta, termasuk membantu melontarkan peserta khususnya anak - anak, agar dapat lompat dan meraih ketinggian maksimal dari wahana bungy trampolin ini. Jadi, jika ingin membawa kemeriahan di rangkaian acara gathering yang teman - teman susun, pertimbangkan untuk menggunakan bungy trampolin. Hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini atau email kami di info@yihagames.com untuk mendapatkan katalog lengkap permainan kami. 

Alat Undian dengan Sepeda


Berpromosi dengan membagi - bagikan hadiah, sudah menjadi hal yang lazim dilakukan oleh banyak produk untuk menarik minat calon pembeli saat acara pameran berlangsung. Jika ingin membuat hal yang sama, namun dengan cara yang tidak biasa, maka alat undian yang satu ini, patut untuk dipertimbangkan. Ini, bukan sebuah alat undian biasa, karena jika biasanya alat undian membuat teknis yang mudah agar peserta mendapatkan hadiahnya, maka kali ini, peserta harus sedikit berolahraga untuk mendapatkan keberuntungan atau bisa jadi bukan sesuatu yang diharapkannya. 

Sepeda Balon, sebuah alat undian dengan tata cara yang akan membuat para pengunjung di stand pameran anda, merasa penasaran untuk sekedar melihat, kemudian, akan mencoba, dan tentu saja, sebelum mencoba, kita harus membuat mekanisme bagi mereka untuk melakukan pembelian produk :) Sebuah sepeda statis akan menjadi tunggangan para peserta, dan mereka, harus mengayuh sepeda untuk menggerakkan sebuah kipas yang akan memompakan angin dan menerbangkan balon yang terdapat pada kotak besar di bagian depan sepeda statis tersebut. Didalam setiap balon, sudah terdapat sebuah kertas, yang berisi nama hadiah yang akan mereka bawa pulang. 

Karena mereka sendiri tidak dapat menentukan jenis hadiah apa yang akan mereka dapatkan, maka, rasa penasaran akan makin menjadi, apabila hadiah yang didapatkan tidak sesuai dengan harapan mereka, jika masih penasaran mereka masih dapat mengayuh sepeda, tentu saja, dengan kembali melakukan pembelian produk sebelumnya :) Jadi 2 kali kan jualannya :) Serunya mengundi hadiah dengan menggunakan sepeda balon ini, tentu saja akan menarik perhatian pengunjung dimana kemungkinan mereka yang melihat akan tertarik untuk mencoba dan melakukan pembelian produk, akan jadi lebih besar. Hubungi kami segera untuk menggunakan permainan ini, diskusikan dengan kami bagaimana mekanisme pengundian hadiah yang menarik dan mengundang rasa penasaran bagi calon pembeli produk teman - teman. Silahkan hubungi kami pada nomor yang tertera di atas website ini atau email saja di info@yihagames.com untuk mendapatkan informasi lanjutan. 

Bermain Tennis Di Acara Gathering


Bermain sambil berolahraga, apalagi, jika dilakukan bersama anggota keluarga, ditambah dengan anggota keluarga besar dari perusahaan tempat orang tua kita bekerja? Wow..pasti menyenangkan! Sebuah kesempatan untuk melakukan aktivitas berkualitas bersama dengan orang terdekat, pasti, akan menjadi sangat menyenangkan dan berkesan! Ini pula yang kami tangkap ketika mendukung Family Gathering tahunan Bank BRI di Jakarta Convention Center pada akhir tahun lalu. Beragam permainan yang dapat dimainkan bersama dengan anggota keluarga lainnya, menjadi aktivitas yang penuh canda dan tawa dengan kerabat dan orang tua. 

Salah satu yang cukup diminati adalah permainan olahraga Tennis virtual. Sebuah area yang berukuran 2 x 2 meter, dengan sebuah backdrop, LCD TV, flooring yang dialasi karpet, menjadi area tempat bermain tennis yang pada akhirnya menimbulkan antrian karena antusiasme yang tinggi. Lazimnya permainan virtual, yang diwakili dengan penggunaan sensor gerak, maka kali ini, permainan tennis ini menggunakan sebuah raket tennis modifikasi yang sudah dihubungkan dengan controller sensor gerak, sehingga memungkinkan permainan tennis menggunakan raket, seolah - olah seperti aslinya. 

3 Set berdurasi singkat akan menjadi waktu yang tak ternilai bagi anggota keluarga yang berkesempatan untuk bermain, suka nggak suka, mereka harus mau bergantian dengan peserta lain yang sudah antri di belakangnya. Karena set permainan ini hanya disiapkan 1 unit, namun, jenis permainan lain pun masih banyak yang bisa dimainkan pada area sekitarnya. Sedikit hadiah untuk mereka yang menjadi pemenang akan menambah kegembiraan khususnya bagi anak - anak. 

Oleh karenanya teman - teman, jikalau berencana untuk membuat rangkaian acara family gathering, jangan sungkan - sungkan untuk berdiskusi dengan kami, apa kiranya yang teman - teman butuhkan untuk menambah keceriaan pada rangkaian acara, sangat bisa diakomodir dengan penggunaan permainan yang sangat beragam. Silahkan hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini, atau email kami di info@yihagames.com untuk mendapatkan gambaran jenis permainan apa saja yang dapat kami siapkan. 

Informasi Libur Idul Fitri 1435 H



Kepada seluruh teman - teman, costumer dan mitra dari Yiha Games,
Menyambut datangnya Idul Fitri 1 Syawal 1435 H,
Kami di Yiha Games, akan libur, mulai dari tanggal 25 Juli s/d 3 Agustus 2014,
dan akan aktif kembali pada tanggal 4 Agustus 2014.

Pada kesempatan ini pula,
kami, segenap management, staff dan karyawan Yiha Games,
mengucapkan :
Selamat Idul Fitri
1 Syawal 1435 H
Mohon Maaf Lahir dan Bathin


Ada beragam permainan virtual yang memungkinkan kita untuk melakukan hal - hal yang ekstrim tanpa harus berpikir mengenai resikonya. Flying Formation, adalah salah satu permainan yang kami maksud. Permainan ini, dipergunakan sebagai salah satu game activation dalam acara Fun Bike, dimana setelah memasuki area finish, para peserta diajak untuk berinteraksi dengan produk melalui permainan tersebut. Flying Formation adalah sebuah game virtual yang dikendalikan dengan menggunakan sebuah remote control, dimana peserta, dihadapkan pada layar visual yang menampilkan suasana dalam pesawat, dimana penumpangnya, sudah siap untuk terjun dari atas pesawat, lalu membuat formasi dan menyentuh sebanyak mungkin penerbang lain, sebelum akhirnya membuka payung dan mendarat dengan baik. 

Penentuan nilai dari permainan ini, dilihat dari berapa banyak penerbang lain yang berhasil kita ajak untuk membuat formasi, makin banyak penerbang lain, maka, kemungkinan untuk menjadi pemenang dalam permainan ini sangat besar. Ini dijadikan gimmick oleh produk sponsor, jadi, mereka membuat batasan score yang harus diraih oleh peserta untuk mendapatkan hadiah yang sudah disiapkan. Meskipun untuk ikut dalam permainan ini, para peserta diharuskan untuk membeli produk sponsor, namun, antusiasme untuk ikut dalam permainan ini, sangat tinggi, mengingat hadiah yang akan mereka bawa pulang, lebih tinggi nilainya dari uang yang harus dikeluarkan untuk membeli produk sponsor. Ini juga ditambah dengan perasaan penasaran, karena kalau melihat, sepertinya permainan ini, tidaklah sulit. 

Permainan Flying Formation adalah satu dari sekian banyak permainan virtual yang bisa dimanfaatkan sebagai gimmick untuk menunjang penjualan ataupun sekedar berpromosi. Beberapa permainan virtual yang kami siapkan, dapat juga dimodifikasi untuk disesuaikan dengan kebutuhan produk. Diskusikan dengan kami, kebutuhan permainan yang cocok untuk menunjang rangkaian acara promosi produk dengan menghubungi kami pada nomor yang tertera di atas website ini atau email kami di info@yihagames.com untuk menerima katalog lengkap permainan kami. 

Gate Penanda Start dan Finish Lomba Lari


Mengadakan sebuah acara lomba lari marathon, fun run, fun walk, fun bike dan sejenisnya, pasti memerlukan sebuah alat yang dipergunakan sebagai tanda tempat dimulai dan diakhirinya kompetisi massal tersebut. Tanda ini biasanya menggunakan sebuah gapura atau bahasa kerennya kita sebut dengan nama Gate. Ada beberapa gate dengan jenis material dan konstruksi yang berbeda, ada yang menggunakan konstruksi rigging yang kemudian dicover dengan papan dan digital printing dari bahan flexi, ada juga yang menggunakan bahan terpal inflatable yang dipompakan udara, seperti tampak dalam foto yang kami unggah ini. 

Ada kekurangan dan kelebihan dari keduanya, namun, dari sisi efisiensi biaya dan durasi lama pemasangan, gate dengan bahan inflatable, lebih efisien. Sekedar bayangan, untuk gate dengan bahan konstruksi rigging, karena dari bahan besi, secara pengerjaan pemasangan, dia membutuhkan waktu sekitar 2 jam untuk mendirikan sampai pada posisi berdiri dan rapi. Akan jadi kendala, apabila setelah berdiri, ternyata, posisi tempatnya berdiri salah, sehingga kita harus memindahkannya. Proses pemindahannya membutuhkan tenaga yang tidak sedikit. Berbeda halnya dengan inflatable gate, setelah ada arus listrik untuk kepentingan blower-nya, maka inflatable gates hanya membutuhkan waktu kurang dari 15 menit untuk berdiri, dan misalnya, dia harus dipindahkan, maka proses pemindahannya pun cukup mudah, cukup membuang udaranya dan membawanya ke titik yang benar. 

Sementara itu, kebutuhan branding pada bagian gate, misalnya, logo produk sponsor ataupun text Start dan Finish, dapat dengan mudah kami siapkan. Client yang memesan, cukup menyiapkan desainnya, kami akan memberikan panduan ukuran untuk membuat desain tersebut, dan desain tinggal dikirimkan kepada kami, untuk segera dicetak dan kami pasangkan pada inflatable gate tersebut. Sehingga, pada proses loading, pada bagian gate, sudah terpasang branding dan text yang dibutuhkan. Untuk saat ini, kami menyediakan 2 ukuran gate, yaitu 4 x 6 meter dan 4 x 10 meter, dengan harga yang berbeda, bisa dipergunakan dengan sistem sewa dan juga beli dengan kondisi kami produksi baru. Informasi lebih lanjut, silahkan hubungi kami pada nomor yang tertera di atas atau email kami di info@yihagames.com untuk mendapatkan foto dan penjelasan teknisnya. 

Game Sepakbola, Avatar Kick Ball


Restoran penyedia makanan cepat saji internasional ini nggak ketinggalan juga untuk memeriahkan ajang Piala Dunia dengan menyuguhkan permainan sepakbola yang dikemas dengan penamaan khusus, Avatar Kick Ball, namanya. Ini merupakan permainan tendang penalty virtual, dimana pesertanya akan menendang bola tanpa bola sungguhan, dimana pergerakan menendang bola tadi ditangkap oleh sensor gerak dan diteruskan ke layar visual yang menampilkan permainan tersebut. 

Kiper dalam permainan tersebut yang berada pada layar visual, akan bergerak cepat untuk menangkap hasil tendangan bola kita sebagai pemain. Jika tendangan kita terlalu lemah dan arahnya mudah terbaca, secara otomatis, kiper juga akan sangat gampang untuk menangkapnya, namun, bila kita bisa menciptakan gerakan tendangan yang sedikit menipu secara arah, bisa jadi penjaga gawang pun akan dapat tertipu dan kita bisa memenangkan permainan Adu Penalty ini. 

Permainan Sepakbola, khususnya Tendang Penalty Virtual ini, kerap dipergunakan untuk mendukung rangkaian acara yang memiliki korelasi dengan sepakbola dan olahraga, namun, secara umum, didominasi untuk program promosi dengan hadiah khusus. Untuk informasi lebih lanjut mengenai permainan ini, silahkan hubungi kami di nomor telp yang tertera pada bagian atas website ini, etau email kami di info@yihagames.com untuk mendapatkan katalog lengkap permainan kami. 

Game Tembak Burung, Angry Bird Modifikasi


Ada banyak permainan dari dunia maya yang bisa juga diaplikasikan dalam format real, salah satunya, permainan tembak burung atau angry bird. Lazimnya, permainan yang sukses di dunia maya ini, menugaskan kita untuk menghabiskan semua binatang babi yang bersembunyi dalam berbagai struktur bangunan, dengan menembakkan burung melalui ketapel. Dalam dunia nyata, permainan dengan mekanisme yang sama juga bisa kita lakukan, tapi tentunya, kali ini, semuanya perlu perhitungan yang lebih matang, karena jika dalam 3 kali percobaan gagal, maka, hilanglah kesempatan kita. 

Permainan Tembak Burung ini kerap dipergunakan untuk menunjang rangkaian acara gathering, khususnya yang dihadiri oleh anggota keluarga. Selain itu, permainan ini juga kerap menjadi bagian dari set permainan untuk acara bertema karnaval atau sejenisnya. Untuk kebutuhan luas area, permainan ini membutuhkan area sekitar 2 x 4 meter, untuk membuat jarak tembak yang tidak terlalu mudah, serta untuk meletakkan konstruksi tempat binatang yang akan jadi target dari permainan ini. 6 - 10 boneka burung atau babi yang bisa digunakan sebagai pelontar atau sebagai targetnya. Seperti biasa, untuk memudahkan penggunanya, kami juga menyiapkan satu orang yang akan stand by selama pelaksanaan acara, untuk membantu proses antrian, menyiapkan set permainan, serta memberikan hadiah bagi yang berhasil, apabila diperlukan. 

Selain permainan tembak burung ini, masih ada banyak lagi set permainan karnaval yang bisa dipergunakan untuk memeriahkan rangkaian acara. Silahkan hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini, atau email kami di info@yihagames.com untuk mendapatkan katalog lengkap permainan kami. 

Games di Pameran Mobil



Permainan yang cocok untuk sebuah acara, pasti, memiliki korelasi dengan tema acara, produk yang berpartisipasi pada acara tersebut, atau image produk dari produk yang berpartisipasi. Misalnya, sebuah gelaran pameran mobil, permainan apa yang kira - kira bisa masuk? Yang paling sederhana dan pasti masuk, adalah permainan balap mobil. Ini yang general saja ya, balap mobil dengan event pameran mobil, sudah pasti punya korelasi. Apalagi kalau menggunakan permainan virtual race seperti tampak pada photo disamping ini, dimana permainan ini, juga menampilkan beberapa merk mobil ternama yang biasa berpartisipasi di ajang balap mobil. Akan makin cocok lagi, kalau ternyata, client yang berpartisipasi pada pameran ini, adalah salah satu merk mobil yang ada didalam tampilan visual dari permainan balap mobil tersebut. 

Set permainan balap mobil ini, adalah sebuah modifikasi, dimana sebuah steering seat khas pembalap rally pada umumnya, dipergunakan sebagai tempat pemain untuk mengontrol laju kendaraan mereka di area balap. Dilengkapi dengan steering wheel, tuas kopling, pedal gas dan rem, dimana semuanya dioperasikan secara komprehensive untuk mendapatkan hasil yang baik. Untuk pertama dan kedua kali, mungkin kita perlu melakukan adaptasi, tapi untuk kali ketiga dan seterusnya, kalau kita memang sudah terbiasa dengan racing games, maka, hal ini tidak jadi kendala yang sulit lagi. 

Satu unit terdiri dari LCD TV 32 dan seluruh kelengkapan racing seperti tampak dalam photo, termasuk juga 1 orang operator yang akan stand by selama pelaksanaan acara berlangsung. Informasi lebih lanjut, silahkan hubungi kami di (021) 7400216, atau email kami di info@yihagames.com untuk mendapatkan penjelasan dan foto-foto atau katalog lengkap permainan kami yang dapat digunakan untuk mendukung kebutuhan acara. 

Istana Balon, Tempat Mandi Bola



Untuk acara ulang tahun anak, kita perlu meramaikan dengan ragam permainan, namun, bila lokasi acara tidak terlalu besar dan jumlah anak yang diundang tidak sedikit, lalu jenis permainan apa yang bisa memfasilitasi mereka untuk bermain secara bersamaan ? Istana balon inflatable yang satu ini, bisa jadi pilihan. Ukurannya tidak terlalu besar, area 4 x 6 meter, akan cukup untuk menempatkan permainan ini. Dimana didalam wahana permainan ini, ada 2 buah tempat untuk anak - anak bermain, melompat dan bergembira dalam sebuah kolam bola. Bola - bola kecil berwarna - warni akan menjadi tambahan kesenangan bagi anak - anak ketika bermain di wahana bernama Long Castle ini. 

Permainan inflatable ini membutuhkan listrik yang tidak terlalu besar, sekitar 750 watt sebagai tenaga bagi blower untuk memompakan udara dan mengembangkan wahana ini. Selama permainan ini dipergunakan, blower akan terus menyala, sehingga listrik juga akan terus terpakai selama pelaksanaan acara berlangsung. Untuk keamanan dan kenyamanan anak - anak dalam bermain, kami menyiapkan 2 orang yang akan stand by selama pelaksanaan acara untuk mengatur keluar masuk anak - anak dalam wahana permainan ini. 

Jika perlu yang lebih besar, jangan khawatir, masih banyak lagi pilihan inflatable dengan bentuk dan ukuran beragam dan lebih besar daripada yang tampak pada foto ini. Apa saja jenis permainannya, silahkan email kami di info@yihagames.com untuk mendapatkan katalog lengkap permainan ini, atau hubungi kami pada nomor yang ada di atas website ini. 

Sewa Game Karnaval, Balon Dart


Memeriahkan acara kumpul - kumpul keluarga besar karyawan, pastinya jadi lebih seru dengan kemeriahan permainan karnaval yang beragam. Permainan di acara tersebut, selain membuat rangkaian acara lebih variatif dan berkesan, juga menjadi sarana untuk lebih mengakrabkan satu dengan yang lainnya. Permainan karnaval yang seru bila dikombinasikan dengan banyaknya pilihan hadiah, akan menjadi daya tarik bagi para peserta acara, untuk terus bersama sampai acara usai.

Salah satu permainan karnaval yang bisa dijadikan sebagai cara untuk membagi-bagikan hadiah, salah satunya adalah permainan Dart Balon. Permainan ini, adalah permainan modifikasi dari permainan dart pada umumnya, hanya saja, yang dijadikan target adalah balon - balon berwarna - warni, dimana didalam balon, sudah tersedia kertas - kertas bertuliskan hadiah yang bisa didapatkan oleh peserta. Tentu saja, bukan cuma hadiah yang ada di sana, jika belum beruntung, tulisan belum beruntung akan menjadi hadiah yang didapatkan oleh peserta. 

Permainan Dart Balon ini menggunakan media sebuah backdrop, dimana ukurannya bisa kita modifikasi sesuai dengan kebutuhan, namun, biasanya, kami menyiapkan dengan ukuran standard 1 ukuran multiplek. Lapisan atas multiplek dapat kita branding dengan menggunakan beragam gambar sesuai dengan kebutuhan, menggunakan bahan jenis flexi, dimana pemasangan hingga operasional permainan ini, akan menjadi bagian dari tugas kami. 

Jadikan acara kumpul - kumpul keluarga besar karyawan, jadi lebih menyenangkan dengan dukungan permainan karnaval dari kami. Kami memiliki katalog lengkap, semua jenis permainan yang bisa digunakan untuk mendukung rangkaian acara, untuk mendapatkannya, silahkan email kami di info@yihagames.com atau hubungi pada nomor yang tertera di bagian atas website ini. 

Acara Family Gathering dengan Permainan Flying Fox



Untuk kedua kalinya, setelah 2 tahun lalu, kami kembali dipercaya oleh EO yang mengorganize acara perayaan HUT Bank BRI, untuk menyiapkan paket permainan guna mendukung acara tersebut. Acara yang dipusatkan di Jakarta Convention Centre ini, diikuti oleh ribuan peserta, keluarga besar karyawan BRI se Jabodetabek, dengan rangkaian acara yang dimulai sejak pagi hingga sore hari. Paket permainan yang kami siapkan terdiri dari beberapa jenis permainan, mulai dari permainan inflatable, electronic dan arcade machine, hingga permainan flying fox dan bungy trampolin yang akhirnya membuat barisan antrian yang cukup panjang. 



Flying fox yang dipasang pada acara ini, menggunakan konstruksi rigging sebagai tower dimulainya aktivitas peluncuran, hingga base di bagian bawah tempat mereka berhenti dan diterima oleh petugas kami, juga menggunakan konstruksi yang sama. Perangkat penunjang keselamatan tiap peserta, kami sudah siapkan sebanyak 10 unit, namun, dikarenakan lintasannya hanya satu, maka 10 orang yang sudah dipasangkan perangkat pengaman harus bergantian untuk mulai meluncur. 


Jumlah peserta yang terus bertambah, membuat barisan antrian makin panjang, meski demikian, guna menjaga konsentrasi, kami akhirnya memutuskan untuk membatasi jumlah peserta, termasuk mengatur waktu break, agar dapat dimanfaatkan oleh petugas kami untuk mengembalikan energi sekaligus menjaga konsentrasi. Bukan perkara mudah untuk menjaga keamanan para peserta saat mulai peluncuran, sedikit lupa pada pemasangan salah satu alat pengaman, maka, dapat menjadi fatal akibatnya. Alhamdullilah, semuanya dapat berjalan dengan lancar, tanpa ada masalah dengan keamanan. 


Menggunakan permainan flying fox untuk memeriahkan rangkaian acara family gathering, ternyata cukup efektif untuk dijadikan sebagai wahana permainan, karena kebanyakan merasa penasaran dengan wahana ini, selain itu juga, banyak peserta yang belum pernah merasakan serunya meluncur di lintasan flying fox. Untuk informasi lebih lanjut mengenai teknis, konstruksi dan perangkat pengamanan permainan ini, silahkan hubungi kami pada salah satu nomor diatas, atau email kami di info@yihagames.com untuk mendapatkan informasi umum mengenai permainan yang dapat kami siapkan untuk menunjang rangkaian acara family gathering perusahaan.

Cara Membuat Stand Pameran Jadi Lebih Ramai




Berpartisipasi dalam sebuah ajang pameran besar, dimana partisipan dalam pameran tersebut, bukan hanya produk kita, tentu saja, membuat kita kesulitan untuk menarik pengunjung agar dapat mampir dan menengok stand pameran kita. Promosi produk dengan membagi-bagikan flyer program promosi produk, sudah tentu, dilakukan oleh para peserta lainnya. Cara yang efektif, bisa dicoba, dengan menggunakan gimmick berhadiah dalam bentuk permainan. Mengajak pengunjung untuk bermain sebuah game dengan hadiah tertentu yang menarik, apabila mereka berhasil mengalahkan tantangan yang kita berikan, tentu akan menjadi sebuah daya tarik untuk membuat mereka masuk ke dalam stand kita, disamping tentu saja, menjadi daya tarik bagi pengunjung lain untuk sekedar melihat atau jadi penonton. 

Apalagi, bila permainannya bisa kita modifikasi sesuai dengan images yang ingin ditonjolkan oleh merk produk yang berpartisipasi pada pameran tersebut. Misalnya saja, produk minuman energi, dimana target market-nya diidentifikasi sebagai orang - orang yang aktif, suka berolahraga dan suka aktivitas yang menantang, maka, kita bisa masukkan jenis - jenis permainan virtual dalam genre olahraga. Kami di Yiha Games terus berupaya mengembangkan permainan virtual interaktif yang erat kaitannya dengan olahraga. Karena olahraga juga, maka ada banyak tantangan yang bisa kita buat sehingga permainan akan jadi sesuatu yang membuat pengunjung merasa penasaran untuk bisa mengalahkan tantangannya. 

Jenis permainan dalam genre olahraga ini ada banyak macamnya, mulai dari yang sederhana sampai ke yang complicated, semuanya bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Informasi lebih lengkap mengenai jenis permainan apa yang bisa digunakan untuk mendukung rangkaian acara pameran, silahkan hubungi kami, atau kirim email ke info@yihagames.com untuk mendapatkan katalog lengkap permainan yang bisa kami siapkan untuk mendukung rangkaian acara pameran.

Acara Pengundian Hadiah dengan Spin and Win


Untuk menarik audiences agar dapat masuk ke dalam area acara exhibition yang kita adakan, hadiah, merupakan salah satu media yang paling efektif. Siapa sih yang nggak suka dengan hadiah? apalagi, kalau cara untuk mendapatkan hadiah-nya, bisa kita kemas menjadi sedemikian menarik, berkesan sederhana dan tidak sulit untuk dilakukan. Semua kriteria tadi, dapat kita temukan pada sebuah prizes machines dengan lampu berwarna - warni seperti tampak dalam foto disamping ini. Spin and Win adalah nama permainan sederhana ini. Meskipun bentuk dan ukurannya tidak terlalu besar, namun, karena kemasan alat ini menggunakan cahaya dari bola lampu yang berwarna - warni, maka audiences pun cenderung tertarik untuk bermain, apalagi jika hadiah yang ditawarkan juga cukup menarik. 

Cara untuk bisa mendapatkan hadiah pada permainan ini, sangatlah mudah. Audiences hanya diminta untuk menekan sebuah tombol untuk menjalankan putaran bola lampu, kemudian, kembali menekan tombol yang sama untuk menghentikan putaran bola lampu. Dimana putaran bola lampu tersebut berhenti, maka, disitulah hadiah yang akan didapatkan oleh audiences. Nomor - nomor yang mewakili setiap bola lampu akan mengindikasikan hadiah apa yang berhasil didapatkan oleh audiences. Biasanya, kami menyiapkan satu orang untuk stand by dan memandu cara permainan sepanjang pelaksanaan acara. 

Untuk tahu lebih banyak mengenai permainan Spin and Win ini, silahkan hubungi kami di 021-7400216 atau dengan salah satu nomor yang tertera pada bagian atas website ini. Untuk informasi lebih lanjut mengenai permainan apa saja yang bisa kami siapkan silahkan request dengan mengirimkan email ke info@yihagames.com untuk kami kirimkan katalog lengkap permainan kami. 

Sewa Permainan Air Hockey Table


Memeriahkan sebuah rangkaian acara, tentu saja ada banyak cara, salah satunya adalah dengan membuat aktivitas bermain yang menyenangkan. Mekanisme bermainnya pun ada banyak, tapi kebanyakan yang seru, adalah permainan dengan format kompetisi head to head, seperti Air Hockey Table ini. Permainan ini adalah permainan yang dimainkan oleh 2 orang, dimana keduanya saling berkompetisi head to head untuk mencetak point dengan memasukkan puck (sejenis koin besar) dalam lubang gawangnya. Puck tadi, akan digerakkan oleh sebuah mallet, yaitu perangkat kecil yang dipegang di tangan untuk memukul atau menahan puck. Perangkat Air Hockey Table ini, telah dilengkapi dengan scoring system secara otomatis tiap kali puck masuk ke dalam gawangnya, peserta tinggal bermain dan melihat ke indikator score, tiap kali salah satu peserta mencapai batasan score yang sudah ditentukan, maka permainan akan berakhir. 

Permainan Air Hockey Table ini telah banyak dipergunakan untuk memeriahkan rangkaian acara, salah satunya ketika perayaan ulang tahun Bank BRI yang dipusatkan di Plenary Hall, Jakarta Convention Centre, pada akhir 2013 lalu. Karena sifatnya yang kompetisi, jangan lupa untuk menyiapkan hadiah ringan untuk para peserta yang menang, atau, kalau mau lebih seru lagi, dibuatkan kompetisi berjenjang untuk memperebutkan juara 1, 2 dan 3. Teknis dan mekanisme-nya, kita akan bantu aturkan, karena, tiap kali penggunaan game ini, kami selalu menyiapkan satu orang operator yang akan stand by selama pelaksanaan acara. 

Untuk informasi lebih lanjut mengenai games ini dan games lain yang juga nggak kalah seru, silahkan hubungi kami pada salah satu nomor yang tertera pada bagian atas website ini, atau email kami di info@yihagames.com untuk mendapatkan katalog lengkap permainan kami. 

Wahana Mandi Bola, Bisa Dibawa Kemana Saja


Kalau membayangkan wahana bermain anak yang seru, sederhana dan nggak terlalu mahal, wahana bermain mandi bola, pasti jadi salah satu pilihannya. Kendalanya, wahana mandi bola yang biasa kita lihat di pusat perbelanjaan / mall, karena konstruksi yang sudah paten, maka, agak sulit untuk bisa dibawa ke tempat acara. Nah, ini pilihan penggantinya, sama - sama wahana mandi bola, ada kolam bola atau ball pool - nya dilengkapi juga dengan slider atau perosotan, dan kelebihan lainnya, ukurannya nggak terlalu besar, sehingga memungkinkan untuk ditempatkan pada area halaman rumah yang tidak terlalu besar. 

Seperti tampak pada foto diatas, wahana bermain yang dilengkapi dengan ball pool ini, bernama Long Castle, bagian dalamnya terdapat sebuah ruang yang dibentuk menyerupai kolam, dengan ketinggian yang lebih rendah, tempat dimana anak bermain dengan bola berwarna - warni. Ukurannya 4 x 6 m, membutuhkan daya listrik 750 watt sebagai tenaga blower untuk memompakan udara ke dalamnya, dan blower tersebut, harus menyala terus selama permainan dipergunakan. Bentuknya menyerupai castle dengan warna - warni cerah, khas anak - anak, ditambah dengan beberapa ruang bermain yang menjadikan permainan ini bisa untuk menampung sekitar 20 orang anak secara bersamaan. 

Wahana Mandi Bola seperti Long Castle ini, sangatlah ideal untuk menjadi salah satu permainan yang mendukung rangkaian acara anak - anak, mulai dari ulang tahun, family gathering dan sejenisnya dimana anak - anak menjadi salah satu bagian dari audiences yang hadir. Untuk menggunakan permainan ini, silahkan hubungi kami pada salah satu nomor diatas, atau email kami di info@yihagames.com untuk mendapatkan keterangan lengkap dari jenis permainan yang lain. 

Wahana Bermain untuk Promosi di Mall


Inilah program aktivasi yang dilakukan oleh salah satu produk makanan ringan pada tahun 2013 yang lalu, dimana mereka, membuat satu bagian atrium Mall Kelapa Gading menjadi wahana bermain yang disesuaikan dengan karakter dan tagline brand mereka. Sebuah wahana bermain yang terintegrasi, diatur dengan sebuah alur cerita yang runtut, dimana peserta harus melalui tahap demi tahap sebelum akhirnya bisa mencapai babak final. Pada finalnya, mereka harus dapat bertahan di atas Bull Riding selama 3 menit. 

Program aktivasi dengan membuat wahana bermain yang terintegrasi, memang masih jarang dilakukan, maka tak heran, bila rangkaian acara ini, menjadi pusat perhatian publik yang sedang berada di mall tersebut. Aktivitas yang langka seperti ini, apalagi terpusat di satu atrium yang besar, memang nggak sering kita lihat, maka nilai tambah, menjadi pusat perhatian, yang tentu saja, menjadi salah satu tujuan diadakannya acara akan tercapai. Kalau sekedar menampilkan performances dari band papan atas, mungkin semua brand product bisa melakukannya, tapi konsep dengan menjadikan wahana bermain sebagai main course nggak semuanya bisa melakukan. 

Bagi teman - teman yang pekerjaannya erat dengan aktivitas promosi produk, jangan sungkan untuk berdiskusi dengan kami untuk bagaimana menjadikan program aktivasi-nya menjadi lebih seru dengan dukungan permainan yang bisa di modifikasi sesuai dengan kebutuhan. Silahkan hubungi kami pada salah satu nomor yang ada di bagian atas website ini, atau hubungi kami via email di info@yihagames.com untuk mendapatkan katalog lengkap permainan kami. 

Sewa Bungy Trampolin 2in1



Merasakan terbang meskipun setengahnya, pasti akan jadi pengalaman yang berkesan! Salah satunya, kita bisa dapatkan dengan beraksi di bungy trampolin. Kini, hadir, 2in1 Bungy Trampolin, yaitu bungy trampolin dengan 2 set trampolin, sehingga memungkinkan 2 orang bermain sekaligus. Kalau awalnya, yang biasa kami sewakan adalah 4in1 yang memakan tempat lebih besar, dengan penggunaan 2in1 ini, kita bisa mengirit tempat, meskipun, konsekuensi-nya, secara jumlah peserta yang bisa berpatisipasi dalam permainan ini akan berkurang. Tinggal disesuaikan saja, dengan ketersediaan anggaran, luas tempat, serta berapa banyak audiences yang akan berpartipasi dalam acara tersebut. 

2 unit trampolin berikut dengan seluruh perlengkapannya, akan dipasangkan oleh kami dengan durasi pemasangan sekitar 6 jam. Sementara, pada saat acara berlangsung, biasanya kami menyiapkan 4 orang yang akan stand by selama pelaksanaan acara hingga selesai, untuk membantu memasangkan perlengkapan dan memastikan keamanan-nya. Bila dipergunakan untuk event internal, dimana untuk menggunakan permainan ini tidak dipungut biaya, maka, kami menyarankan untuk memberikan waktu jeda sekitar 1 jam, agar kami dapat beristirahat, karena konsentrasi dari petugas kami, sangat berpengaruh untuk menjamin keamanan peserta pada permainan ini. 

Untuk permintaan foto dan detail teknis dari bungy trampolin 2 in1 ini, silahkan hubungi kami pada salah satu nomor yang tertera di bagian atas website ini, atau email kami di info@yihagames.com untuk mendapatkan katalog lengkap permainan kami yang lainnya. Selain 2in1, bungy trampolin 4in1 juga masih bisa dipergunakan untuk menunjang rangkaian acara teman - teman. 

Sewa Lapangan Futsal Inflatable



Kalau lapangan futsal biasa, mungkin nggak akan jadi atraksi yang lucu, tapi karena inflatable balon, maka, jadilah permainan futsal ini sebagai aksi yang paling mengocok perut para penontonya. Kebayang nggak kalau bermain futsal diatas arena balon yang empuk, pemain yang bersemangat nendang bola aja, bisa jadi akan nendang angin dan terjatuh karena kepeleset. Itu belum ditambah dengan betapa susahnya berlarian diatas arena balon, saat akan mengejar bola saja, peserta bisa terjatuh kalau terlalu bersemangat dan nggak bisa jaga keseimbangan badan. 

Arena bermain futsal dengan inflatable ini, adalah salah satu permainan yang cocok sekali dipergunakan untuk ajang - ajang employee gathering. Lomba antar divisi, melalui pertandingan futsal diatas arena futsal inflatable ini, apalagi kalau dikombinasikan dengan peraturan yang harus menggunakan kostum khusus, akan jadi seru dan berkesan. Luas area futsal ini, 12 x 8 meter, dilengkapi dengan dua buah gawang di tiap sisi-nya, serta railing berbahan inflatable balon yang juga berfungsi untuk menjaga agar bola tidak keluar. Bagian luar dari arena futsal ini, juga kami pasangkan slot berbahan velcro yang memungkinkan untuk dilakukan branding apabila diperlukan. 

Listrik yang dibutuhkan untuk permainan ini, sekitar 4000 watt, yang semuanya, akan dipergunakan untuk kebutuhan mesin blower yang akan memompakan udara selama permainan ini dipergunakan. Teknis pemasangan, kami yang akan mengurusnya, dan pada saat pertandingan berlangsung, kami juga akan menyiapkan 3 orang yang akan stand by, jika diperlukan menjadi wasit atau pengawas pertandingan. Informasi lebih lanjut untuk penyewaan arena futsal inflatable ini, silahkan hubungi kami pada salah satu nomor yang tertera di bagian atas website kami, atau silahkan email kami di info@yihagames.com untuk mendapatkan katalog lengkap permainan kami. 


Permainan Pingpong Virtual



Kalau punya event dengan tema olahraga tapi terkendala dengan minimnya space untuk meletakkan set permainan, game virtual olahraga pingpong ini, sangat layak kami rekomendasikan. Bet pingpong modifikasi yang bentuknya menyerupai aslinya, akan menjadi controller utama dari permainan ini, dipadukan dengan layar visual yang juga bisa dipilih, mulai dari LCD TV 32", 42" atau menggunakan screen 70" yang besar. Teknis bermainnya nggak susah, pemain akan menggunakan bet sebagai controller dan mulai bermain ketika meja permainan sudah terbuka pada layar visual. Meskipun virtual, arah dan kekuatan pukulan yang dihasilkan oleh pemain, akan dilanjutkan pada media visual secara akurat, jadi, saat kita bermain, kita harus serius seperti saat bermain pingpong sungguhan. 

Untuk menggunakan permainan ini, area yang diperlukan untuk penempatannya, hanya membutuhkan space 1 x 1 meter, lebih boleh, sehingga pemain akan lebih leluasa bermain di area yang lebih luas. Kebutuhan listrik dari permainan ini, 250 watt, jika memungkinkan, peletakan permainan jangan terlalu jauh dari stop kontak, untuk memudahkan pemasangan dan pengambilan listrik. Dalam paket yang kami tawarkan, satu set permainan pingpong virtual ini, sudah termasuk dengan console, bracket dan media visual yang bisa dipilih mulai dari LCD TV 32", 42" atau screen 70" dengan projector, termasuk 1 orang yang akan stand by selama pelaksanaan acara. 

Permainan virtual dengan mengangkat olahraga sebagai tema, masih banyak pilihannya dalam katalog kami, request saja katalog lengkapnya dengan berkirim email ke info@yihagames.com atau hubungi kami pada salah satu nomor yang tertera dibagian atas website ini. 

Undian Tangkap Uang



Pengundian hadiah bisa dilakukan dengan banyak mekanisme, dengan banyak pilihan alat undian yang tersedia, semuanya, tinggal disesuaikan dengan tingkat kebutuhan, serta sejauh mana teman - teman ingin menjadikan acara pengundian hadiah menjadi lebih menarik dari biasanya. Kalau ingin sesuatu yang menarik, orang - orang merasa penasaran dan gregetan dengan proses pengundian hadiahnya, alat undian yang satu ini, bisa jadi alternatif, alat undian ini dinamakan dengan Cash Cube. 

Sesuai namanya, bentuk Cash Cube, adalah sebuah kotak dari bahan pvc bening, dipadukan dengan rangka berbahan alumunium, kemudian penutup pada sisi kiri, dan sebuah lubang angin untuk masuknya tiupan angin dari mesin blower. Ukuran standard-nya adalah 1,22 x 1,22 meter, dengan ketinggian mencapai 2,10 meter. Bagaimana teknis pengundian hadiah dengan menggunakan cash cube ini ? Itu tergantung dari penyelenggara acara. Pertama, jenis hadiah apa yang akan dimasukkan ke dalam cash cube ? Beberapa client yang sudah menggunakan alat ini, kebanyakan menjadikan uang tunai sebagai hadiah yang bisa diperebutkan pada alat ini. Ada juga yang menggunakan nomor undian yang ditulis di sebuah kertas, atau, ada juga yang menuliskan nama hadiah, kemudian dimasukkan kedalam cash cube ini. 

Setelah hadiah dimasukkan, maka, peserta yang berhak untuk masuk ke dalam alat undian ini, akan masuk ke dalam ruangan cash cube, setelah itu ditutup dan proses pengundian akan dimulai. Blower akan dinyalakan, sesaat ketika blower menyala, maka, peserta dapat mengambil uang tunai / kertas bertuliskan nomor undian / kertas bertuliskan nama hadiah yang beterbangan, jika uang atau kupon undian itu tidak terbang, maka itu tidak boleh diambil. Durasi waktu juga turut menentukan keberhasilan peserta untuk berhasil membawa berapa banyak yang mereka dapatkan. Makin lama durasi waktunya, maka, akan makin banyak pula kemungkinakan hasil yang didapatkan. 

Untuk teknis penggunaan cash cube ini, atau ingin mendapatkan informasi dan gambar yang lebih detail, silahkan hubungi kami pada salah satu nomor yang tertera pada bagian atas website kami, atau silahkan request katalog lengkap kami dengan berkirim email ke info@yihagames.com atau silahkan berbicara dengan kami melalui yahoo messenger yang sedang on-line. 

Permainan Karnaval, Bull Rope



Jangan salah lihat gambar ya :) Yang seru dari photo ini adalah sebuah set permainan yang ada di ujung kanan, permainan karnaval ini bernama Bull Rope. Gambar Bull yang berkesan nakal dan mengejek kita, akan menjadi target utama yang harus kita masukkan rope atau tali yang sudah dirangkai dengan bentuk menyerupai gelang. Biasanya, peserta akan diberikan 3 kali kesempatan untuk dapat memasukkan rope ke tanduk banteng, jika tidak berhasil dari 3 kali kesempatan itu, maka, permainan akan berakhir dan peserta berikutnya akan melanjutkan permainan. 

Sejatinya, permainan Bull Rope adalah permainan lempar gelang, namun, sedikit dilakukan modifikasi pada target, menjadi bentuk banteng dengan sepasang tanduknya yang menjadi target dari lemparan kita. Daya tarik dari permainan yang satu ini, dia mengundang rasa penasaran dari pesertanya, karena kalau cuma melihat, sepertinya sangat mudah untuk menaklukkan tantangannya. Karena daya tarik itulah, permainan karnaval seperti ini, kerap dijadikan alat untuk gimmick berhadiah pada ajang promosi atau aktivasi. 

Kalau bingung, jenis permainan karnaval seperti apa yang cukup menarik dan cocok untuk diimplementasikan di acara teman - teman, diskusikan dengan kami melalui telp di salah satu nomor yang tertera di bagian atas website ini. Karena ada banyak permainan karnaval lain yang bisa dipergunakan untuk mendukung rangkaian acara teman - teman. Email kami saja di info@yihagames.com untuk mendapatkan katalog lengkap permainan kami atau bicara dengan kami melalui fasilitas yahoo messenger. 

Sewa Alat Undian, Acak Nomor



Pengundian hadiah dengan mekanisme pengocokan nomor secara manual, tanpa menggunakan bantuan perangkat lunak atau software, mulai marak dipergunakan untuk membantu proses pengundian, khususnya dari industri perbankan. Dunia perbankan, kerap melakukan pengundian hadiah dengan menjadikan nomor rekening nasabah sebagai nomor undian, biasanya, nomor rekening nasabah lebih dari 6 digitl, sehingga untuk membuat kesan transparan, maka, proses pengundian hadiah ini mempergunakan alat undian yang kami maksud. Roller Compartment, demikianlah nama dari alat undian yang dimaksud, terdiri dari 14 kolom dimana tiap kolomnya akan berisi satu nomor undian yang bisa kita susun berdasarkan urutan nomornya. Misalnya, digit pertama, hanya terdiri dari 2 angka, yaitu nomor 1 dan nomor 2, maka pada kolom pertama, hanya akan ada 2 bola bingpong yang masuk, begitu seterusnya sampai ke kolom 14. 

Lalu, bagaimana jika nomor undian yang akan diundi hanya 8 atau 10 digit ? Maka, 4 digit dari 4 kolom terakhir di alat undian ini, tidak akan dipergunakan dan tidak akan diisi dengan nomor undian. Nomor - nomor undian tadi, pada alat ini, akan di representasikan dengan menggunakan bola pingpong yang sudah diberi label nomor. Berapa banyak bola pingpong tersebut, tergantung dari berapa banyak 1 nomor pada 1 kolom berdasarkan urutan nomor undian yang akan diundi. Secara teknis, teman - teman yang akan menggunakan alat undian ini, hanya perlu memberikan panduan kepada kami perihal nomor undiannya, kami yang akan mengatur teknisnya kemudian menginformasikan kepada pengguna agar mengetahui proses-nya. 

Kolom tabung alat undian ini, terbuat dari bahan acyrlic yang tebal, kemudian dijadikan kolom - kolom kecil yang mampu menampung 10 bola pingpong di tiap kolomnya. Bagian penyangga kaki dari tabung undian ini, terbuat dari bahan stainless, dilengkapi dengan roda pada bagian bawah untuk memudahkan pada saat pengangkutan. Sementara jeda antara kaki dan tabung, ada sebuah kotak yang berwarna putih, terbuat dari bahan acrylic susu yang ditembakkan lampu dibagian belakang, sehingga akan menyala pada saat dipergunakan. 

Informasi teknis pengundian dengan menggunakan alat undian Roller Compartment ini dapat diperoleh dengan menghubungi kami pada salah satu nomor yang tertera dibagian atas website ini, atau email kami di info@yihagames.com agar dapat kami kirimkan detailnya via email. 


Acara Bertema Las Vegas ?



Dengan makin variatifnya tema acara yang disuguhkan, maka, akan makin banyak juga content pendukung untuk memperkuat tema acara tersebut. Semisal, anda membuat event dengan tema Las Vegas, casino games adalah salah satu upaya untuk menjadikan tema tersebut menjadi lebih hidup. Kami di YihaGames, memiliki paket permainan Casino, kami menyebutnya dengan nama Casino for fun, karena sifatnya yang sekedar untuk fun, maka, permainan ini adalah sebuah permainan fake dari casino yang sungguhan. Nggak ada taruhan dengan uang sungguhan, yang ada hanya menggunakan chip dengan nominal tertenu, nah, mereka yang berhasil mengumpulkan chip dalam jumlah paling banyak, maka, dialah yang akan jadi pemenangnya. 

Permainan Casino for fun ini, kami jual dalam format paket, yang terdiri dari 4 jenis permainan yang dapat dipilih, beberapa diantara jenis permainannya adalah Roulette, Blackjack, Poker, Lucky Dice, Horse Betting, Baccarat, serta Slot machine dengan menggunakan touch screen yang dapat di costum sesuai dengan permintaan dari penyelenggara acara. Dalam paket yang kami tawarkan, permainan ini sudah dilengkapi dengan chip ( bisa dibranding atau tanpa branding ) serta dealer yang akan memandu permainan secara komprehensif. Perlengkapan lengkap mulai dari meja permainan, dadu, kartu, shuffler, roulette dan lain - lain, sudah termasuk dalam paket ini. 

Untuk informasi lebih lanjut mengenai permainan casino for fun ini, silahkan email kami di info@yihagames.com atau hubungi kami di salah satu nomor yang tertera pada bagian atas website ini. Teknis dan mekanisme permainan ini dapat kita modifikasi sesuai dengan kebutuhan yang diperlukan.


Kompetisi Mini Golf



Berkompetisi dalam sebuah olahraga pastilah sangat menyenangkan untuk kita, termasuk untuk anak - anak dengan usia sekolah dasar. Apalagi kompetisi olahraganya, adalah sebuah kompetisi olahraga yang jarang dilakukan, seperti kompetisi pada permainan mini golf ini. Anak - anak, cukup antusias untuk mengikuti permainan ini, sampai merelakan untuk menunggu dalam sebuah antrian secara tertib. Itulah yang terlihat ketika kami mendukung program promosi dari salah satu media yang mengadakan roadshow ke beberapa sekolah pada akhir Januari lalu. 

Mini Golf yang dipergunakan pada acara ini, adalah mini golf dengan lintasan lurus. Sebuah stick golf dan beberapa bola golf menjadi alat utama dari permainan ini. Mekanisme bermainnya, mereka yang bisa melakukan hole in one langsung mendapatkan hadiah, sementara mereka yang berhasil memasukkan 1 bola saja dari 3 kali kesempatan yang diberikan, juga akan mendapatkan hadiah, namun dengan nilai hadiah yang lebih kecil ketimbang yang berhasil hole in one. Satu orang dari kami, akan stand by selama pelaksanaan acara berlangsung, dimana, staff kami akan memberikan penjelasan bagaimana mekanisme bermainnya termasuk mengajarkan anak bagaimana memukul bola golf dengan putter yang benar. 

Kalau teman - teman ada yang memiliki rencana untuk mengadakan program aktivasi ke sekolah - sekolah, khususnya sekolah dasar, silahkan hubungi kami via email di info@yihagames.com untuk mendapatkan katalog lengkap permainan kami, atau hubungi kami via salah satu nomor yang tertera di bagian atas website ini untuk berdiskusi perihal permainan mana yang cocok untuk dipergunakan pada event tersebut. 

Game Virtual Lomba Goyang Hulla Hoop



Menampilkan aktivitas yang menarik, seru, sekaligus menyenangkan di pusat perbelanjaan atau di ajang exhibition, mungkin agak sulit. Bukan tanpa sebab, karena biasanya, ada banyak keterbatasan, salah satunya adalah luas lokasi acara yang terlalu terbatas, sehingga penggunaan properti berukuran besar akan menjadi merepotkan. Tapi, dengan beberapa pilihan permainan dari kami, mungkin kendala mengenai luas lokasi acara, tidak lagi jadi penghalang. Set permainan, seperti tampak dalam foto ini, hanya membutuhkan area seluas 1 x 1 meter, itu minimal, lebih boleh? tentu saja akan jadi lebih baik, karena kita masih bisa memiliki area untuk penonton.

Salah satu yang cukup mengundang daya tarik audiences adalah sebuah permainan virtual, dengan menggunakan LCD TV 32" dilengkapi dengan box dan bracket yang menjadi kesatuan dan dapat dibranding. Permainan ini adalah permainan hulla hoop virtual. Teknis permainannya sangat mudah, peserta cukup berdiri di atas sebuah papan berbahan fiber, dimana di atas papan tersebut, peserta berdiri dan mulai menggoyangkan badannya untuk menggerakkan hulla hoop yang makin lama akan bertambah. Jika penonton melihat sekilas, maka, peserta akan terlihat bergoyang - goyang sendiri dengan putaran yang konstan, mirip peserta yang lagi ikut lomba joget :) Nggak jarang, penonton tertawa melihat aksi pemain ketika sedang menggerakkan hulla hoop tersebut. 

Permainan virtual Hulla Hoop ini, kerap dipergunakan untuk membantu meramaikan sebuah program aktivasi di pusat perbelanjaan atau di ajang exhibition. Dari pengalaman kami, kecenderungannya audiences merasa penasaran untuk mencoba permainan ini, meskipun awalnya, pasti sedikit malu untuk mencobanya. Jenis permainan virtual Hulla Hoop ini, bukanlah satu - satunya jenis permainan attraktif dan interaktif yang dapat kami siapkan, masih ada banyak lagi, jenis permainan yang lain. Email kami saja di info@yihagames.com untuk mendapatkan katalog lengkap permainan kami atau hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini. 

Sewa Game Gebuk Bantal Gladiator



Permainan yang satu ini, adalah permainan yang ideal untuk dilombakan, atau dibuat kompetisi. Sifatnya dari permainan ini adalah kompetisi head to head, satu lawan satu, dimana tiap orang peserta akan berdiri di sebuah base yang berukuran lebih tinggi, dan dari base tersebut, peserta akan saling memukulkan bantal panjang hingga akhirnya salah satu peserta terjatuh dari base tersebut. Permainan bernama Gladiator Inflatable ini, menjadi salah satu permainan yang cukup menarik keramaian saat dipergunakan pada peluncuran dan promosi salah satu produk kendaraan bermotor tempo hari. Permainan juga cocok untuk dipergunakan pada ajang employee gathering, dengan sistem kompetisi antar divisi, dimana tiap divisi dapat mengirimkan 1 - 2 orang perwakilannya untuk bertarung dengan divisi yang lain. 

Mekanisme permainan Gladiator ini, dapat kita atur menjadi beberapa ronde, misalnya 3 ronde, jadi tiap peserta memiliki kesempatan yang sama untuk menjadi pemenang dalam permainan ini. Jangan lupa, siapkan hadiah yang menarik agar kompetisi-nya menjadi lebih diminati oleh audiences. Ukuran permainan ini 6 x 4 meter, dengan satu buah blower 900 watt yang harus terus menyala selama permainan ini dipergunakan. 

Selain Gladiator masih ada beberapa jenis permainan inflatable yang bisa dipergunakan untuk berkompetisi head to head, silahkan request saja katalog lengkap permainan kami dengan berkirim email ke info@yihagames.com atau silahkan hubungi kami pada salah satu nomor yang tertera pada bagian atas website ini. 


Speed Driver, Balapan Seru!



Punya event dengan tema balap, racing, speed atau sejenisnya? game yang satu ini pastilah cocok untuk memperkuat nuansa dari tema tersebut, sekaligus memberikan pengalaman bagi audiences yang datang untuk ikut merasakan serunya balap mobil tanpa harus mempertaruhkan mobil sungguhan :) Permainan yang dimaksud adalah sebuah arcade machine, racing games yang biasa kita temui di amusement centre, bernama Speed Driver. Buat yang sudah paham model seperti ini, nggak jauh beda dengan arcade legendaris Sega Rally. Dimana, kita akan berkompetisi dalam sebuah track race dari beberapa pilihan area, mulai dari perkotaan hingga kawasan hutan belantara. Serunya, permainan ini juga bisa dibuat dalam format multiple player yang terkoneksi untuk berkompetisi satu dengan yang lainnya. 

Secara space, area yang dibutuhkan untuk permainan ini tidaklah terlalu besar, 2 x 2 meter saja sudah cukup menampung arcade machine yang dilapisi cat berwarna orange ini. Kebutuhan listriknya, untuk aman, lebih baik disiapkan 750 watt minimal, karena proses start up yang membutuhkan listrik lebih besar. Untuk kebutuhan kabel - kabel listrik pendukung ke sumber listriknya, biasanya, kami sudah siapkan, namun ada baiknya jika dari pihak penyelenggara acara menginformasikan perihal berapa meter jarak dari permainan ke sumber listriknya. Dalam setiap paket rental khusus untuk permainan ini, pengangkutan game, pemasangan hingga pembongkaran, akan menjadi tugas kami, termasuk akan ada 1 orang yang stand by selama pelaksanaan acara berlangsung untuk membantu menjelaskan perihal teknis permainannya. 

Ingin menggunakan permainan ini juga di acara teman - teman? silahkan hubungi kami pada salah satu nomor yang tertera di bagian atas website ini, atau email kami di info@yihagames.com untuk mendapatkan katalog lengkap dari permainan kami, buat anda yang pengen ngobrol - ngobrol soal jenis permainan apa yang cocok di acara dengan tema - tema khusus, bisa juga bicara dengan kami via yahoo messenger yang sedang on-line. 

Tendang Penalti Virtual



Olahraga sepakbola adalah salah satu olahraga favorit, apalagi menjelang pesta akbar insan sepakbola sedunia dalam ajang World Cup yang akan digelar di Brazil. Permainan yang satu ini, pastinya, akan meramaikan stand booth anda ketika sedang berpartisipasi di sebuah ajang exhibition. Permainan virtual tendang penalti, menjadi salah satu permainan yang pasti akan banyak diminati oleh audiences, apalagi kalau disiapkan hadiah :) 

Tendang Penalti virtual ini menggunakan sensor infra red untuk menangkap pergerakan pemainnya, termasuk membaca pergerakan kaki dan kekuatan ayunan kaki, yang akan diteruskan pada layar visual untuk menggerakkan bola ke arah gawang, tapi, di gawang, akan ada seorang penjaga gawang yang juga pandai dalam membaca arah bola yang kita tendang. Sehingga pergerakan kita pun tidak mudah untuk dikonversikan menjadi goal. Setiap bola yang masuk akan menjadi score, namun, perlu diingat, bahwa, ada batasan waktu untuk permainan ini, biasanya, untuk keperluan gimmick promosi berhadiah, pemain ditantang untuk menciptakan score tertentu selama durasi waktu tersebut. 

Serunya permainan ini menjadi daya tarik tersendiri, sehingga audiences sangat aktif untuk ikut dalam permainan ini. Hal ini, sudah dibuktikan pada beberapa event berskala besar, seperti Pesta Semarak Indosiar, Karnaval SCTV dan yang terakhir, permainan ini juga ikut meramaikan salah satu stand sponsor dalam gelaran musik Java Jazz. Permainan lain selain Tendang Penalti, yang masih memiliki korelasi dengan sepakbola adalah Heading Ball Games atau Sundul Bola, untuk informasi lebih lanjut, silahkan hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini, atau email kami di info@yihagames.com untuk mendapatkan katalog lengkap permainan kami.


Mini Golf Dengan Bentuk Lintasan Melingkar



Lintasan mini golf yang satu ini, selain bentuknya cukup unik, tantangannya pun cukup sulit untuk dapat dikalahkan. Kalau dipandang sekilas, tidak ada yang sulit karena lintasannya yang lurus, tapi kalau dicermati, maka, lintasan mini golf yang satu ini, memiliki jalan yang melingkar hingga berujung pada sebuah lingkaran dengan diameter 40 cm. Meskipun bola golf dipastikan akan mengikuti jalan lingkaran tersebut, namun, untuk mengontrol kekuatan dan akurasi pukulan juga perlu diperhatikan. Makanya, mini golf yang satu ini, kerap dipergunakan untuk kontes hole in one. 

Mereka yang mencermati secara seksama dengan berusaha menghitung kekuatan pukulannya, bisa jadi dapat memasukkan bola dalam satu kali pukulan, tapi, maaf, dari pengalaman kami, hampir tidak ada yang bisa sekali percobaan langsung sukses. Area berukuran 2 x 1 meter, akan menjadi tempat yang ideal untuk peletakan permainan ini, kalau punya tempat yang berukuran lebih luas pun, akan lebih baik, karena biasanya, selain pemain, ada banyak penonton yang merasa penasaran akan ikut menyaksikan dari sisi kanan dan kiri permainan ini. 

Mini Golf yang sederhana pun menjadi daya tarik tersendiri dengan bentuk lintasan yang unik ini, ada banyak acara dengan tujuan promosi produk yang sudah menggunakan permainan ini. Selain bentuk lintasan melingkar, kami masih memiliki beberapa bentuk lintasan yang lain untuk permainan mini golf ini, silahkan email kami di info@yihagames.com atau silahkan hubungi kami pada salah satu nomor yang tertera di bagian atas website ini. 


Sewa Game Karnaval, Mini Bowling



Menggelar acara dengan tema karnaval, pasti nggak lengkap tanpa permainan karnaval, karena esensi dari konsep bertema karnaval, memang terletak pada permainan. Salah satu permainan sederhana, adalah permainan karnaval mini bowling. Permainan ini banyak digemari oleh anak - anak, karena sederhana dan cara bermainnya pun tidak sulit. Anak - anak cukup mengayunkan dan melemparkan bola bowling agar dapat menjatuhkan pin bowling yang sudah disusun pada bagian ujung dari lintasan mini bowling tersebut. Biasanya, mereka yang berhasil menjatuhkan semua pin bowling dalam satu kali lemparan akan mendapatkan hadiahnya, sementara bagi yang beberapa melemparkan dan baru berhasil menjatuhkan seluruhnya, biasanya, ada hadiah yang diberikan, namun ini kondisional dan dapat disesuaikan. 

Permainan mini bowling yang kami siapkan, terbuat dari bahan multiplek jenis meranti, yang dicover dengan karpet tebal berwarna hijau pada bagian list-nya, dan lintasan bowlingnya sendiri, menggunakan bahan vinyl bermotif parket layaknya lintasan bowling sungguhan. Sementara, bola dan pin bowling yang dipergunakan, kami mempergunakan pin dan bowling berbahan plastik yang biasa ditemui pada toko mainan. Saat acara berlangsung, kami menyiapkan satu orang yang akan stand by membantu persiapan dan pelaksanaan permainan, termasuk memberikan hadiah kepada pemenang, apabila memang dibutuhkan. 

Dalam kategori permainan karnaval, masih ada banyak lagi, jenis permainan karnaval yang bisa dipergunakan. Ada apa saja? Info lengkapnya bisa anda request katalog lengkap kami dengan mengirimkan email ke info@yihagames.com atau silahkan hubungi kami pada salah satu nomor yang tertera di bagian atas website ini. 
top