Sewa Alat Jajak Pendapat



Sewa Alat Jajak Pendapat, bisa dipesan melalui tempat kami. Tapi sebelumnya, mari kita samakan apa yang dimaksud dengan jajak pendapat yang kami maksud. Jajak pendapat yang kami maksudkan disini adalah sebuah proses pengambilan keputusan yang bisa dilakukan bersama - sama sekaligus dalam jumlah partisipan yang banyak ( maksimal sampai 500 orang ), dimana para partisipan berkumpul di sebuah ruangan yang sama pada sebuah acara yang sama. 

Misalnya saja, kalian mengadakan acara Rapat Umum Pemegang Saham, dimana pada rapat tersebut, ada beberapa hal yang akan diputuskan menggunakan mekanisme jajak pendapat. Maka, alat jajak pendapat ini akan jadi alat bantu utamanya dengan tahapan proses sebagai berikut :

  1. Siapkan pertanyaan pada jajak pendapat ini dengan beberapa pilihan jawaban. Misalnya saja, Setujukah kalian jika susunan Direksi dirubah pada semester kedua tahun depan, jika tidak ada perubahan kinerja keuangan ? dan pilihan jawabannya adalah : 1. Setuju 2. Tidak Setuju 3. Tidak menjawab. Pertanyaan dan pilihan jawaban tadi dapat dimasukkan dalam sebuah slide powerpoint.  
  2. Slide powerpoint itu, akan ditampilkan pada sebuah layar visual. Peserta akan melihat secara jelas pertanyaan dan pilihan jawaban tersebut. 
  3. Partisipan akan dibagikan alat bantu jajak pendapat, atau kami sebut dengan nama Alat Voting. Alat ini terdiri dari tombol - tombol angka, dari 1 sampai 9, dimana partisipan cukup menekan tombol angka yang mewakili jawaban atau pendapat mereka. JIka dalam pertanyaan di nomor 1 tadi, jawabannya adalah setuju, maka mereka akan menekan tombol angka 1 dan seterusnya. 
  4. Setelah partisipan memilih jawabannya, maka, dalam hitungan detik, hasil jawaban dari jajak pendapat tadi akan terkumpul dengan detail, termasuk perhitungan dan prosentase dari setiap jawaban. 


Hasil yang akurat dan cepat dalam proses jajak pendapat menggunakan alat bantu ini, sangat bermanfaat untuk membantu kalian dalam mengambil keputusan penting. Hasil yang didapatkan pun dapat segera dicetak sesuai dengan kebutuhan. Untuk mengetahui apa saja manfaat lain dari alat bantu jajak pendapat ini, silahkan hubungi kami pada nomor yang tertera di bagian atas website ini. 


0 komentar:

Post a Comment

top